Disanksi BAM, LEE Zii Jia Melawan, 2 Petisi Online Galang Dukungan, ini Tuntutannya

- 22 Januari 2022, 17:49 WIB
Hukuman Lee Zii Jia Bisa Dicabut Dengan Cara Bayar Kompensasi, Segini Perkiraan Nominalnya
Hukuman Lee Zii Jia Bisa Dicabut Dengan Cara Bayar Kompensasi, Segini Perkiraan Nominalnya /Instagram/Lee Zii Jia/

HALOYOUTH - Konflik antara Lee Zii Jia/Goh Jin Wei vs Asosiasi Persatuan Badminton Malaysia (BAM) nampaknya masih jauh dari kata damai.

Pasalnya, usai BAM menjatuhkan Sanksi larangan bertanding bagi Lee Zii Jia dan Goh Jin Wei selama dua tahun di ajang BWF, dukungan mengalir deras dari berbagai kalangan.

Sebelumnya, dijagat sosial media para Pebulutangkis Top dunia ikut bersuara dan mengutuk aksi BAM terhadap duo andalan tunggal putra dan putri Malaysia tersebut sebagai sebuah kejahatan dan tindakan gila.

Baca Juga: Tak Ada PraMel, ini Daftar 71 Atlet Bulutangkis Penghuni Pelatnas PBSI 2022, Hendra/Ahsan Jadi Patner Sparring

Pebulutangkis Top yang mengutuk tindakan BAM tersebut datang dari berbagai negara, Seperti peringkat 1 dunia Viktor Axelsen, sicantik Gronya Somerville dari Australia dan Chirag Shetty dari India.

Isu sanksi BAM terhadap Lee Zii Jia dan Goh Jin Wei telah menjadi perhatian dunia Internasional, bahkan Viktor Axelsen dan beberapa pebulutangkis lainnya membuat petisi online yang sudah ditandatangi hampir 100 ribu lebih tandatangan.

Mereka semua menuntut BAM untuk membatalkan sanksi tersebut bagi Lee Zii Jia dan Goh Jin Wei, melansir badmintonplanet.

Baca Juga: Bikin Petisi Online, Puluhan Pebulutangkis Top Dunia Kecam BAM dan Bela Lee Zii Jia/Goh Jin Wei, ini Linknya

Tak Cuma mendapat dukungan dari para pebulutangkis Top dunia, Lee Zii Jia dan Goh Jin Wei juga mendapat dukungan dari warga Malaysia yang ikut bersuara terkait kesewenang-wenangan BAM terhadap Lee dan Goh.

Tapi kali ini Warga Malaysia membuat petisi online untuk menuntut Persiden BAM Datuk Tan Sri Norza Zakaria, Keny Goh, dan Jahaberdeen Mohamed Yunoos mundur dari jabatannya di BAM.

Netizen juga menyuarakan keinginan mereka untuk memecat Persiden BAM dan kroninya tersebut via petisi online yang sudah ditandatangi lebih dari 1000 tandatangan digital.

Baca Juga: Disanksi 2 Tahun, Pebulutangkis Nomor 1 Dunia Buka Suara Terkait Konflik Lee Zii Jia dan BAM, Begini Faktanya

Sampai saat ini sudah ada dua petisi online yang menggalang dukungan bagi Lee Zii Jia dan Goh Jin Wei atas sanksi yang mereka terima dari BAM, dua petisi online tersebut dibuat disitus Avvaz.org dan Change.org.

Dua petisi online tersebut menuntut dua hal, pertama, Membatalkan sanksi larangan bertanding bagi Lee Zii Jia dan Goh Jin Wei, yang kedua meminta pengunduran diri Persiden BAM dan Kroninya yang telah dianggap masyarakat sebagai biang kerok kisruh Lee/Goh dengan BAM.***

Editor: Rifqiyudin

Sumber: badmintonplanet


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah