Pelatih Timnas Putri Indonesia Akui Kena Mental Usai Dibantai Thailand dan Australia

- 25 Januari 2022, 09:30 WIB
Timnas Putri Indonesia harus Kalah Tanpa Perlawanan kala menghadapi Australian Women's dengan skor 18-0 di Laga Pembuka AFC Women's Asian Cup 2022/ Tangkap Layar/ Instagram/ @pssi
Timnas Putri Indonesia harus Kalah Tanpa Perlawanan kala menghadapi Australian Women's dengan skor 18-0 di Laga Pembuka AFC Women's Asian Cup 2022/ Tangkap Layar/ Instagram/ @pssi /

HALOYOUTH - Dalam laga Grup B Piala Asia Wanita 2022 di Mumbai, India pada Senin Malam 24 Januari 2022, Timnas Putri Indonesia kembali ditaklukan oleh Thailand dengan skor 0-4.

Tiga gol Thailand dilesakkan oleh Kanyanat Chetthabut, dan satu gol dibuat oleh Irravadee Makris.

Hasil pertandingan ini telah membuat Indonesia tetap di dasar klasemen Grup B setelah sebelumnya dalam laga pertama kalah 0-18 dari Australia.

Dua hasil kekalahan Timnas Putri secara beruntun ini nyaris menutup peluang Indonesia untuk bisa lolos dari fase grup.

Baca Juga: Geger! Medsos PSSI Digeruduk Netizen, Usai Timnas Putri Indonesia Dibantai Dua Kali di Piala Asia Wanita 2022

Rudy Eka Priyambada yang juga pelatih timnas putri Indonesia pertama kalinya menurunkan pemain Shalika Aurelia yang merupakan bek klub Roma Calcio Femminile dari Liga Serie B Putri Italia sejak menit awal.

Sedangkan Zahra Muzdalifah sebagai penyerang andalan menulai permainan sebagai cadangan.

Dari kubu Thailand, Miyo Okamoto yang merupakan pelatih asal Jepang memasukan nama-nama terbaik seperti Taneekarn Dangda yang merupakan penyerang yang bermain di klub Swedia Ostersunds DFF.

Baca Juga: Jelang FIFA Matchday Kontra Timor Leste, Pratama Arhan Dikabarkan Cedera

Sejak awal permainan, Indonesia sudah ditekan oleh Thailand, sempat bertahan dengan solidnya lini belakang yang dikawal oleh Vivi Oktavia, Shalika Aurelia dan kiper Fani, namun kebobolan juga di menit ke-27 oleh tendangan Kanyanat Chetthabut.

Sembilan menit kemudian Kanyanat mampu menggadakan kedudukan dengan memanfaatkan umpanan bola dari Taneekarn Dangda. Skorpun 2-0 yang bertahan sampai masa jeda.

Setelah istirahat, Thailand sama sekali tidak menurunlan tensi seranganya sampai membuahkan kembali gol ketiga yang kembali dilakukan oleh Kanyanat dari luar kotak pinalti pada menit ke-71.

Baca Juga: Mundur dari Pelatih Borneo FC karena Keluarga, Risto Vidakovic Malah Gabung Melaka United, Netizen: Penipu....

Dan pada menit ke-76 Thailand berhasil mengunci kemenangan dengan skor 4-0 lewat gol yang dilakukan oleh Irravadee Makris.

Di sisi lain, dalam konferensi persnya, pelatih Timnas Indonesia Rudy Eka Priyambada mengatakan kekalahan anak didiknya karena kalah mental dari pihak lawan, dirinya juga mengakui bahwa kebanyakan dari skuadnya memang belum pernah menghadapi pertandingan International.

"(Kekalahan-red) ini merupakan masalah mentalitas tim saya. Kebanyakan dari mereka memang tidak pernah menghadapi pertandingan internasional seperti ini. Saya pikir kami mesti terus belajar," ujar Rudy Eka Priyambada dikutip Haloyouth dari AntaraNews pada Hari Selasa 25 Januari 2022

Menurut pelatih berusia 39 tahun itu, belum terbentuknya kekuatan psikologis menghadapi turnamen Piala Asia membuat anak didiknya kesulitan mengembangkan performa di lapangan.

Baca Juga: Dibantai Australia Jadi Pelajaran, Pelatih Timnas Putri Indonesia Bersiap Hadapi Thailand: 2 Pertandingan Lagi

Dan itu yang membuat Zahra Muzdalifah dan kawan-kawan belum mampu mengendalikan pertandingan dan menguasai bola dengan baik, mereka pun belum fasih dalam hal membuat keputusan dasar yang penting, misalnya kapan harus mengoper dan menggiring bola.

Keadaan tersebut Rudy akui sudah terjadi sejak laga perdana timnas putri Indonesia di Grup B Piala Asia 2022 ketika melawan Australia pada Jumat 21 Januari 2022, Akibatnya, ketika itu Indonesia kebobolan dan kalah telak 0-18.

"Pemain kami datang ke turnamen ini dengan perasaan gugup, terutama ketika merasakan suasana, melihat stadion dan lawan-lawan yang kami hadapi. Namun, ini semua proses yang harus kami lewati agar sepak bola putri Indonesia semakin berkembang," Kata Pelatih Timnas Indonesia yang pernah berkarier sebagai asisten pelatih di klub Bahrain Al-Najma ini.

Baca Juga: Borneo FC Umumkan Fakhri Husaini Sebagai Pelatih Baru Tim Pesut Etam

Berikutnya Indonesia pada Kamis 27 Januari 2021 akan menghadapi Filipina, di Pune, India pukul 21.00 WIB. 

Pada Laga Grup B Lainya pada Senin malam itu, Australia telah berhasil mengandaskan Filipina dengan Skor 4-0 yang sudah dipastikan Australia akan melaju ke babak berikutnya.

Sedangkan untuk Thailand sementara ini menduduki posisi kedua dengan tiga poin, kemudian disusul oleh Filipina dengan angka tiga poin juga namun kalah selisih gol, Sedangkan posisi Indonesia menempati urutan terakhir dengan nol poin.***

Editor: Nahrul Muhilmi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x