Minions dan Jonatan Christie Absen, Pemain Muda Jadi Tumpuan Indonesia pada Kejuaraan Beregu Asia 2022

- 25 Januari 2022, 12:57 WIB
Ganda putra Indonesia, Marcus-Kevin
Ganda putra Indonesia, Marcus-Kevin /Reuters/

Sedangkan tim beregu Putri Indonesia tidak pernah merasakan juara. Peraih gelar beregu puteri di dominasi oleh Jepang dengan 2 kali juara, dan China 1 kali juara.

Dilansir dari tournamentsoftware BWF, sampai akhir pendaftaran tim pada turnamen tersebut, yaitu hari Selasa, 18 Januari 2022, Indonesia akan bertarung dengan 9 negara lain yang terdaftar. Diantaranya yaitu Hong Kong-China, India, Jepang, Korea Selatan, Malaysia, Singapore, Thailand, dan Chinese Taipei.

Baca Juga: Berduka! Peracik The Minions Mundur dari Pelatih PBSI Cipayung, Netizen Geger: Sedih, Ada Apa Dengan PBSI Kita

Namun pebulutangkis top dari sektor putra baik itu tunggal maupun ganda absen pada turnamen ini.

Dari tunggal putra Anthony Ginting, Jonatan Christie, dan Shesar Hiren Rustavito yang merupakan top 3 unggulan Indonesia dipastikan tidak mengikuti turnamen ini.

Lalu dari sektor ganda putra, Markus Gideon/Kevin Sanjaya, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan, dan Fajar Alfian/Rian Ardianto juga dinyatakan absen dari turnamen ini.

Walau dibeberapa tahun sebelumnya menjadi tumpuan dalam turnamen ini, namun pada edisi kali ini pemain top di istirahatkan, kemungkinan untuk dipersiapkan diturnamen besar yang akan berlangsung di bulan Maret, contohnya All England.

Baca Juga: Setelah Lee Zii Jia, Pelatih Tunggal Putri Malaysia Asal Indonesia Ini Mengundurkan Diri, Siapa?

Indonesia diturnamen beregu Asia tahun 2022 bertumpu pada pemain-pemain muda. Diantaranya dari sektor tunggal putra ada nama Chritian Adinata, Chico Aura Dwi Wardoyo, Yonathan Ramlie, dan Ikhsan Leonardo Rumbay.

Kemudian dari ganda putra bertumpu pada Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan, leo carnando/Daniel Marthin, dan M. Shohibul Fikri/Bagas Maulana.

Halaman:

Editor: Rifqiyudin

Sumber: tournamentsofware.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x