Rival Marcus-Kevin Terima Penghargaan Ini dari Pemerintah Jadi Bukti Perhatian Malaysia Terhadap Atlet

- 8 Februari 2022, 19:56 WIB
Potret ganda putra Malaysia Aaron chia soh woii yik
Potret ganda putra Malaysia Aaron chia soh woii yik /@ba_malaysia/instagram/

HALOYOUTH - Ganda putra nomor 1 Malaysia, Aaron Chia-Soh Wooi Yik mendapatkan penghargaan dari pemerintah daerah.

Aaron Chia-Soh Wooi Yik sendiri saat ini merupakan ganda putra andalan Malaysia yang selalu menjadi tumpuan di berbagai turnamen bergengsi.

Aaron Chia-Soh Wooi Yik sukses menyabet medali perunggu Olimpiade Tokyo 2020 dengan cukup gemilang meski hanya sebagai pemain unggulan ke-6.

Baca Juga: Bukan Juara? Ternyata Ini Target PBSI untuk Tim Indonesia di BATC 2022

Pasalnya ganda putra ranking 7 dunia tersebut berhasil mengalahkan dua ganda putra terbaik Indonesia yang bertengger di ranking ke-1 dan 2 dunia.

Ketika itu, Aaron Chia-Woh Wooi Yik mengkandaskan perlawanan ranking 1 dunia, Marcus Fernaldi Gideon-Kevin Sanjaya Sukamuljo di babak perempat final sehingga memupus harapan unggulan pertama untuk menyabet medali emas.

Kemudian di babak perebutan medali perunggu mereka sukses menyingkirkan ranking ke-2 dunia, Mohammad Ahsan-Hendra Setiawan.

Akibat hal tersebut, Aaron Chia-Soh Wooi Yik baru saja menyabet sebuah penghargaan medali bintang Regional Crown Knight.

Penghargaan 'bintang ksatria mahkota daerah' tersebut merupakan apresiasi dari pemerintah daerah terhadap Aaron-Soh yang telah mengharumkan nama bangsa.

Halaman:

Editor: Mukhamad Rozali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah