Greysia Polii Terluka! BWF Beri Respon Begini, Netizen: Ngilu....

- 15 Februari 2022, 14:17 WIB
Greysia Polii
Greysia Polii /Instagram/@greyspolii/

 

HALOYOUTH- Greysia Polii merupakan ganda putri terbaik yang dimiliki Indonesia.

Berpasangan dengan Apriyani Rahayu, Greysia Polii sukses meraih berbagai prestasi dikancah International.

Sayang, Greysia Polii-Apriyani Rahayu harus dipisah mengawali turnamen di tahun ini tepat di kejuaraan German Open 2022.

Apriyani Rahayu akan dipasangkan dengan Siti Fadia Silva, perombakan pemain ini diharapkan bisa mendulang prestasi untuk mengharumkan nama Indonesia.

Baca Juga: Gayung Bersambut, Praveen Melati Langsung Hadapi Unggulan Pelatnas Saat Ini di German Open 2022

Disisi lain, perombakan pemain dalam rangka mencari sosok pengganti Greysia Polii yang dikabarkan akan gantung raket tahun 2022 ini.

Meski begitu, Greysia Polii dan Apriyani Rahayu dipastikan akan kembali bertandem di turnamen bergensi All England 2022.

Terlepas dari itu, duet apik Greysia Polii-Apriyani Rahayu sejak dipasangkan 2017 telah mengukir banyak gelar hingga menciptakan sejarah dk sektor ganda putri.

Berikut adalah prestasi Greysia Polii-Apriyani Rahayu

- Juara French Open 2017

- Runner up Hongkong Open 2017

- Perunggu BWF World Championsip 2018

- Perunggu Asian Games 2018

- Juara India Open 2018

- Juara Tahiland Open 2018

- Perunggu BWF World Championsip 2019

- Emas Sea Games 2019

- Runner Up Malaysia Masters 2019

- Juara India Open 2019

- Indonesia Masters 2020

- Juara Spain Masters 2020

- Juara Thailand Open 2020

- Medali Emas Olimpiade Tokyo 2020

Baca Juga: Tumbangkan Hong Kong di BATC 2022, Gregoria Mariska Tunjung sempat Minta Ini...

Prestasi terbaik Greysia Polii-Apriyani Rahayu yang selalu membekas adalah ketika mereka merebut medali emas Olimpiade Tokyo 2020.

Prestasi ini membuat Greysia-Apriyani dinobatkan sebagai ganda putri Indonesia pertama yang mencetak sejarah di Olimpiade. Berkat prestasi itu, Greysia Polii-Apriyani Rahayu dibanjiri apresiasi luar biasa dari mayarakat Indonesia.

Terkini, tahukah badminton lovers bahwa Greysia Polii mengabarkan kondisinya mengalami luka di bagian telapak tangan.

Gresya Polii memperlihatlan bagian telapak tangannya melempuh akibat main bulutangkis.

Baca Juga: Dramatis! Febriana-Amalia Tumbang, Hong Kong Ancam Indonesia di BATC 2022

"Jangan bandingkan hidupmu dengan hidup orang lain, kau tidak tahu apa yang mereka lalui," tulis Greysia seperti dilansir dari akun instagram @Greyspolii pada Selasa 15 Februari 2022.

Unggahan Greysia Polii itu nampak dibanjiri komentar baik dari netizen, rekan sesama atlet, hingga BWF

"The hand that has held others up" tulis @bwf.official

"Fix kelingking andalan" tulis @v.marissa

"@.marissa Kelingking kesayangan cici pit #kangendiledekcici kan nih hahaha" balas @Greyspolii

"Tangan penuh perjuangan itu kak Ge," tulis @safuroh6769

"Wah juara Olimpiade aja masih bisa lecet lecet gitu tangannya main badminton,gmna gue,"

"Terimakasih kak Ge sudah berjuang dan bertahan sampai saat ini, semangat terus" tulis @badmintonlvrs_

Baca Juga: Hasil Pertandingan BATC 2022 Fase Grup, Tim Putri Indonesia Unggul 4-1 Atas Hong Kong

"Perjuangan gak menghianati hasil semangat kek Greysia"

"Ngilu" tulis @egodermawan

"Itu pasti sakit kak" tulis @@urpiaryadharma

"Semangat idola" tulis @salimjok37***

Editor: Muhammad Jejen

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah