Bukan Kento Momota Atau Viktor Axelsen, Atlet Tunggal Putra ini Ternyata Miliki Kekayaan Fantastis, Siapa?

- 18 Februari 2022, 13:24 WIB
Kolase foto Juara dunia badminton, Kento Momota dan Viktor Axelsen, Screenshoot Instagram.com/@bwf.official dan @viktoraxelsen
Kolase foto Juara dunia badminton, Kento Momota dan Viktor Axelsen, Screenshoot Instagram.com/@bwf.official dan @viktoraxelsen /

 

HALOYOUTH - Viktor Axelsen dan Kento Momota adalah dua pemain badminton yang merajai di nomor tunggal putra.

Viktor Axelsen saat ini menduduli peringkat 1 dunia, sedangkan Kento Momota berada di bawahnya yaitu di posisi ke 2 dunia.

Meski secara peringkat keduanya berada di paling atas dunia, namun ada satu atlet yang kekeayaanya melebihi Viktor Axelsen dan Kento Momota.

Atlet tersebut adalah unggula tunggal putra China yaitu Chen Long, meski saat ini peringkatnya ada di posisi ke 6, namun ia adalah atlet yang paling banyak mendapatkan hadiah atau Prize Money dari bulutangkis.

Baca Juga: Profil Taufik Hidayat, Berikut Fakta Perjalanan Karir dari di Paksa, Hingga Jadi Juara

Dilansir dari situs resmi BWF, selama berkarir Chen Long berhasil mengumpulkan Prize Money atau hadiah sebanyak 1.355.607,50 US Dollar atau sekitar Rp18,9 miliar.

Kento Momota adalah atlet tunggal putra dengan pendapatan Prize Money terbesar kedia di nomor tunggal putra.

Ia berhasil mengumpulkan sebanyak 1.266.892,12 US Dollar atau sekitar Rp17,7 selama berkarir.

Hanya beda sedikit dari Momota, Viktor Axelsen berhasil mengumpulkan Prize Money atau hadiah sebesar 1.225.324,50 US Dollar atau sekitar Rp17,1 miliar selama berkarir.

Baca Juga: Pantas Lee Zii Jia Ingin Hendrawan Jadi Pelatih Pribadinya, Ternyata...

Perbedaan tersebut dipengaruhi dari total kejuaraan yang pernah mereka ikuti dan menangkan.

Chen Long berhasil mengoleksi 31 medali emas yang ia dapatkan di French Open 2019, French Open 2018, China Open 2017, Badminton Asia Championships 2017, Rio 2016 Olympic Games.

Ia juga menjadi juara di Denmark Open 2015, Korea Open 2015, BWF World Championships 2015, Chinese Taipei Open 2015, Australian Open 2015, Malaysia Open 2015 All England Open 2015.

Selain itu, ia juga menjadi juara di BWF Destination Dubai World Superseries Finals 2014, Denmark Open 2014, BWF World Championships 2014, Korea Open 2014, China Open 2013, Denmark Open 2013.

Baca Juga: Terbaru! Daftar Pemain Indonesia di Swiss Open 2022, Marcus-Kevin Absen, Minions Fokus ke Ini....

Koleksi emas lainnya ia dapatkan di All England Open Badminton Championships 2013, German Open 2013, BWF Superseries Finals 2012, Hong Kong Open 2012, China Open 2012, China Masters 2012.

Chen juga menjadi juara di Denmark Open 2011, Open Japan 2011, China Masters 2011, SCG Thailand Open Grand Prix Gold 2011, China Open Super Series 2010, Bitburger Open 2010 dan Philippine Grand Prix Gold 2009.

Sedangkan Kento Momota berhasil mengoleksi 34 medali emas antara lain ia dapatkan di Indonesia Masters 2021, Malaysia Masters 2020, BWF World Tour Finals 2019, Fuzhou China Open 2019, Denmark Open 2019, Korea Open 2019.

Ia juga menjadi juara di Victor China Open 2019, World Championships 2019, Japan Open 2019, Badminton Asia Championships 2019, Singapore Open 2019, All England Open Badminton Championships 2019 dan German Open 2019.

Baca Juga: Melati Daeva Oktavianti Sedih, Kecewa Hingga Marah Gara-gara Insiden Ini, Tapi Tak Bisa Berbuat Banyak

Momota juga menjadi juara di Fuzhou China Open 2018, Denmark Open 2018, Japan Open 2018, BWF World Championships 2018, Indonesia Open 2018, Badminton Asia Championships 2018 dan Vietnam International Challenge 2018.

Ia menjadi juara di Macau Open 2017, Dutch Open 2017, Czech Open 2017, Belgian International 2017, K&D Graphics International Series 2017, India Open 2016, Dubai World Superseries Finals 2015, Indonesia Open 2015 Singapore Open 2015.

Koleksi medali emas lainnya ia dapatkan di Austrian International Challenge 2013, Swedish International Stockholm 2013, Yonex Estonian International 2013, World Junior Championships 2012 dan Badminton Asia Youth Under 19 Championships 2012.

Untuk Viktor Axelsen, hanya mengoleksi 25 medali antara lain ia dapatka di BWF World Tour Finals 2021, Indonesia Open 2021, Denmark Open 2021, Tokyo 2020 Olympic Games Badminton, Swiss Open 2021, Thailand Open 2021, Thailand Open 2021.

Baca Juga: Chico Aura Dwi Wardoyo Telan Kekalahan Di BATC 2022, Indonesia Tertinggal 0-1 atas India

Selain itu Viktor juga menjadi juara di All England Open 2020, Barcelona Spain Masters 2020, India Open 2019, Barcelona Spain Masters 2019, European Championships 2018, Malaysia Masters 2018, Dubai World Superseries Finals 2017.

Koleksi medali emas lainnya ia dapatkan di Japan Open 2017, BWF World Championships 2017, India Open 2017, Dubai World Superseries Finals 2016, European Championships 2016, Swiss Open 2014.

Termasuk Denmark International 2013, Dutch International 2013, Spanish Open 2011, European Junior Championships 2011 dan 23rd SOTX Cyprus International 2010 berhasil Viktor menangkan.

Secara koleksi medali emas, Momota memang lebih banyak, namun untuk medali peraknya Momota hanya mengoleksi 6 medali, sedangkan Chen Long punya 24 koleksi medali perak dan Viktor 17 koleksi medali perak. ***

Editor: Muhammad Jejen

Sumber: bwfbadminton.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah