Ramai-ramai Pebulutangkis Indonesia Keluhkan ini di Badminton Asia Championship 2022, Ternyata.....

- 28 April 2022, 23:02 WIB
Mohammad Ahsan dan Hendra Setiawan
Mohammad Ahsan dan Hendra Setiawan /Tangkapan layar Youtube AllEngland Badminton/

Baca Juga: Dianggap Tak Sopan, Valencia Tanoesoedibjo Marah Besar Gara-gara ini, Ternyata Kevin Sanjaya Pernah Merasakan

Bernasib tragis, ganda putra Indonesia lainya Bagas Maulana-Muhammad Shohibul Fikri harus tersingkir di babak pertama BAC 2022.

Bagas Maulana-Muhammad Shohibul Fikri dipaksa menyerah dari Akira Koga-Taichi Saito dengan lewat pertarungan rubber game dengan skor 21-18, 17-21, dan 17-21.

Jawara All England 2022 itu mengakui sulit beradaptasi dengan situasi lapangan BAC 2022.

"Mereka safe dan rapi, sementara kami kurang bisa beradaptasi dengan lapangan yang berangin dan bolanya kencang." kata Fikri.

Baca Juga: Bermain Sabar dan Pantang Menyerah, Praveen/Melati Susul Rinov/Pitha Ke Babak Perempat Final BAC 2022

Pada hari kedua BAC 2022, pasangan senior Mohammad Ahsan-Hendra Seriawan turut mengeluhkan kondisi lapangan.

Mohammad Ahsan-Hendra Setiawan dikandaskan pasangan China Ren Xiang Yu-Tan Qiang di babak 16 besar BAC 2022.

Pasangan berjuluk The Daddies itu harus mengakui keunggulan Ren Xiang-Yu-Tan Qiang dengan skor 21-9 dan 21-15 dalam tempo 27 menit.

"Kami tadi masih cari cari hawa dan adaptasi dengan kondisi lapangan yang ya cukup berangin."

Halaman:

Editor: Muhammad Jejen

Sumber: PBSI.ID


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x