Diterjang Wabah Covid-19, Selandia Baru Mundur dari Thomas Cup 2022, Amerika Serikat isi Slot

- 5 Mei 2022, 08:22 WIB
Amerika Serikat gantikan posisi Selandia Baru di Thomas Cup 2022
Amerika Serikat gantikan posisi Selandia Baru di Thomas Cup 2022 /Tangkap layar YouTube/ BWF TV/

HALOYOUTH - Baru-baru ini Selandia Baru menjadi perbincangan hangat, setelah negara yang penduduknya dijuluki Kiwi itu mengundurkan diri dari turnamen Thomas Cup 2022.

Mundurnya Selandia Baru dari turnamen bergengsi Thomas Cup 2022 ini, disebabkan karena ada beberapa atlet bulutangkis mereka yang terjangkit wabah menular Covid-19.

Hal tersebut membuat skuad bulutangkis Selandia Baru berkurang, serta dengan sangat terpaksa harus mundur dari keikutsertaannya di turnamen Thomas Cup 2022.

Baca Juga: Bawa 2 Pemain Muda Tak Berpengalaman dan Ranking di atas 500 ke Piala Thomas 2022, PBSI Ungkap Alasannya

Beberapa pebulutangkis Selandia Baru dinyatakan positif Covid-19, usai mengikuti Kejuaraan Oseania 2022 yang digelar di Australia pada 28 April sampai 1 Mei kemarin.

Karena Selandia Baru sudah resmi mundur dari keikutsertaannya, maka peserta Thomas Cup 2022 yang awalnya berjumlah 16 negara, hanya tersisa 15 negara lagi.

Untuk itu Federasi Bulu Tangkis Dunia atau yang biasa kita sebut BWF, memilih Amerika Serikat sebagai gantinya Selandia Baru di turnamen Thomas Cup 2022.

Pada awalnya tidak ada satupun negara di Oseania yang mau bersedia mengisi kekosongan peserta di Thomas Cup 2022, setelah Selandia Baru mengundurkan diri.

Baca Juga: Penakluk Fajar-Rian Perkuat Korea Selatan Di Thomas Cup 2022, Bisa Jadi 'Batu Sandungan' Untuk Indonesia?

Halaman:

Editor: Nahrul Muhilmi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x