Sadis, 5 Pebulutangkis Muda Indonesia Berjaya di Eropa, Borong Galar Juara diajang 3 Borders International U19

- 16 Mei 2022, 00:53 WIB
Chiara Marvella Handoyo
Chiara Marvella Handoyo /@pbdjarum.org/website/Screenshot

HALOYOUTH - Merasa sedih usai dikalahkan India dia ajang final Thomas Cup 2022? tenang karena 5 Pebulutangkis Muda Indonesia Berjaya di Eropa, Borong Galar Juara diajang 3 Borders International U19 2022.

para pecinta bulutangkis Indonesia kembali dibuat bangga oleh anak-anak muda Indonesia di dunia bulutangkis.

Pasalnya anak-anak muda U19 Indonesia sukses membrorong semua gelar juara diajang 3 Borders International U19 2022 kemenangan tersebut seakan menjadi oase pelipur lara bagi pecinta bulutangkis Indonesia.

Baca Juga: Tanpa Berkeringat, Tim Beregu Putri Indonesia Lolos Semifinal Cabor Badminton Diajang SEA Games 2021

Para pebulu tangkis muda Indonesia berjaya di 3 Borders International U19 2022, yang dilangsungkan pada 13-15 Mei tepat saat final Thomas Cup 2022.

Berbekal pengalaman bertanding serta gelar juara di Stockholm Junior 2022 dan Luxembourg Open 2022, menjadi modal utama memborong 5 gelar juara diajang 3 Borders International U19 2022, yang digelar di Saint Louis, Prancis.

"Sejak turnamen di Stockholm, melawan banyak pemain dari puluhan negara, anak-anak sudah mulai merasakan atmosfer dan persaingan dengan para pemain Eropa, yang dialami anak-anak untuk pertama kalinya. Hal ini yang membangun kepercayaan diri mereka dari hari ke hari," jelas pelatih tunggal putri PB Djarum Lukman Hakim, seperti dikutip haloyouth dari laman pb djarum.

Baca Juga: Jadwal dan LIVE STREAMING Thailand Open 2022, Jojo dan Ginting Punya Kesempatan Balas Kidambi Srikanth cs

Lukman juga menambahkan bahwa para talenta muda Indonesia kita mampu bersaing dengan lawan-lawan yang diatas kertas lebih memiliki kualitas.

Halaman:

Editor: Muhammad Jejen

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x