Fajar/Rian Siap Tebus Kekalahan di Indonesia Masters 2022, Termotivasi Karena ini...

- 3 Juni 2022, 07:31 WIB
Rian Ardianto dan Fajar Alfian
Rian Ardianto dan Fajar Alfian /Instagram/@fajaralfian.fc

HALOYOUTH- Pasangan ganda putra Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto siap balaskan kekalahan di Thomas Cup.

Sebelumnya Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto mengalami dua kekalahan dalam empat pertandingan, terakhir melawan empat ganda putra Jepang di Piala Thomas 2022 dan Thailand Open 2022.

Dua kekalahan itu tercatat sebagai laga krusial Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto untuk Indonesia dalam menentukan gelar juara.

Baca Juga: Belum Pernah Dapat Gelar Juara Turnamen BWF World Tour, Rexy Mainaky Ingin Aaron-Soh Ikuti Jejak The Daddies

Kini Fajar/Rian bertekad akan menebus kekalahan tersebut di Indonesia Masters dan Indonesia Open 2022.

"Pertama-tama soal Thomas Cup kemarin, melawan pasangan Jepang, itu, sangat kuat dan sangat ulet. Jadi banyak banget waktu atau durasi yang dibutuhkan di partai itu," katanya, dalam jumpa pers rencana penyiaran langsung Indonesia Masters 2022 dan Indonesia Open 2022, Senin (30/5), di Jakarta, seperti dilansir oleh haloyouth.com dari Djarum Badminton pada 2 Juni 2022.

"Untuk pertandingan selanjutnya, ada Indonesia Masters dan Indonesia Open. Semoga kita bisa membalas kekalahan di Thomas Cup dan semoga bisa memberikan gelar buat Indonesia," Fajar, menambahkan.

Baca Juga: Jadi Ganda Putra Tersukses di Indonesia Masters, Marcus-Kevin Dikepung 3 Pemain Indonesia Berebut Tiket Final

Fajar/Rian kalah dari ganda putra asal Jepang Akira Koga/Yuta Watanabe di babak semifinal piala Thomas 2022 dengan skor 14-21, 21-13, 18-21.

Halaman:

Editor: Muhammad Jejen

Sumber: Djarum Badminton


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x