Greysia Polii Kembali Bermain di Indonesia Masters 2022, BL Salfok dengan Pasangannya!

- 11 Juni 2022, 15:38 WIB
Ganda Putri Indonesia, Greysia Polii
Ganda Putri Indonesia, Greysia Polii / Instagram @greyspolii/

 

HALOYOUTH - Setelah berkiprah di dunia bulutangkis selama 19 tahun lamanya, Greysia Polii memutuskan untuk mengakhiri kariernya sebagai atlet.

Jumat, 3 Juni 2022 menjadi hari bersejarah dengan pensiunnya peraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020 tersebut dari dunia tepok bulu angsa.

Ganda putri mantan pasangan Apriyani Rahayu ini mengakhiri kariernya di usia 34 tahun.

Baca Juga: Ranking BWF Fajar-Rian Penghancur Pemain Top Dunia Ambisi Rebut Gelar Juara Indonesia Masters 2022

Namun, peraih penghargaan Google Year In Search 2021 Greysia Polii akan kembali bertanding pada acara puncak Indonesia Masters 2022.

Turnamen BWF World Tour Super 500 itu akan menjadi laga terkahir Greysia Polii sebagai atlet bulutangkis andalan merah putih.

Acara perpisahan itu dibuat khusus untuk Greysia Polii yang bertajuk ‘Greysia Poli: Testimonial Day’ yang akan diselenggarakan di Istora Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.

Baca Juga: Pesona Felicya Angelista Bersama Valencia Tanoesoedibjo dan Agnes Amelinda Mulyadi, Siapa Paling Cantik?

Acara resmi gantung raket Greysia Polii akan berlangsung pada Minggu, 12 Juni 2022 pukul 09.00 WIB.

Hal ini diumumkan oleh ganda putri ranking lima dunia melalui akun instagram pribadinya.

“Saya akan memainkan laga terkahir saya sebagai atlet di tanggal 12 Juni nanti,” tulis pebulutangkis kelahiran 19 Agustus 1987 seperti dikutip dari Instagram @greyspolii pada Sabtu, 11 Juni 2022.

Baca Juga: Oma Gill Komentari Kevin Sanjaya di Indonesia Masters 2022: Ini Akan Jadi Rekor Baru

Tampaknya Greysia Polii akan memainkan permainan terkahirnya pada sektor ganda.

“Ada yang bisa tebak nama-nama atlet yang akan bermain dengan saya,” tanya Greys sapaan dekat Greysia Polii.

Bamdinto Lovers pun dibuat bertanya-tanya dengan siapa Greysia Polii akan dipasangkan pada acara puncak Indonesia Masters 2022.

Baca Juga: Profil Rawinda Prajongjai Berhasil Mencuri Perhatian Penontong Indonesia Masters 2022

Pada unggahan tersebut tersemat nama pebulutangkis ganda campuran asal Thailand Popor Sapsiree yang ikut mengomentarinya dengan memberikan emot love.

Hal ini rupanya mengundang kecurigaan BL bahwa Popor Sapsiree akan menjadi pasangan Greysia Polii pada laga terkahirnya.

“Popor kamu akan bermain dengan kak Ge?” tanya warganet.

Baca Juga: Greysia Polii Masih 'Bermain', Apri-Fadia Berebut Tiket Final Indonesia Masters 2022

Kecurigaan itu tampak diperkuat dengan unggahan Instagram ganda campuran ranking satu dunia Popor Sapsiree.

“Juara Olimpiade X Juara Dunia, temui kami segera di Istora,” tulis pasangan ganda campuran Dechapol Puavaranukroh seperti dikutip dari Instagram @popor_sapsiree.

Berbeda dengan mantan asisten pelatih PBSI yakni Chafidz Yusuf yang tampak sudah mengetahui nama pasangan yang akan tampil bersama Greysia Polii pada acara puncak Indonesia Masters 2022.

Baca Juga: Link Live Streaming Indonesia Masters 2022: Marcus-Kevin, Fajar-Rian Berebut Tiket Final

“Masmu tahu siapa,” tulis komentar Chafidz Yusuf.

Sontak, komentar dari asisten pelatih yang keluar dari PBSI pada 24 Januari 2022 itu mendapat sorotan lebih dari para badminton lovers yang mengundang pertanyaan dengan siapakah Greysia Polii akan dipasangkan.

Namun, peracik ganda putra Fajar Alfian ini tampak bungkam tidak membeberkan dengan siapa Greysia Polii akan dipasangkan nanti.

“Rahasia,” tegas Chafidz Yusuf.***

Editor: Nahrul Muhilmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah