Legenda Bulutangkis Indonesia Ini Ungkap Sebab Yeremia Rambitan Cedera Usai Lawan Aaron Chia-Soh Wooi Yik 

- 18 Juni 2022, 17:55 WIB
Momen saat Yeremia Rambitan cedera saat berhadapan dengan Aaron Chia-Soh Wooi Yik
Momen saat Yeremia Rambitan cedera saat berhadapan dengan Aaron Chia-Soh Wooi Yik /Tangkapan layar Twitter/@bhulukhudukTv/

Terlebih saat pelatih ganda putra Malaysia Rexy Mainaky memeluk Yeremia Erich Yacob Rambitan saat terkapar di lapangan.

Perlakuan legenda bulutangkis Indonesia yang kini menjadi pelatih ganda putra Malaysia tersebut menuai banyak komentar dari para badminton lovers.

Baca Juga: Emosional! Pramudya Marah Besar Gara-gara ini: Kami tidak Ingin ini Terjadi...

“Gambaran sosok Rexy yang hari ini tak kuasa menahan sedih dan memeluk erat Yeremia di lapangan,” tulis Irfan Maulana seperti dikutip dari Twitter Irfan Maulana pada Sabtu, 18 Juni 2022.

Selain itu, para BL pun ikut menyoroti aksi dari Aaron Chia yang dengan sigap menghampiri Yeremia pada saat terkapar di lapangan.

"Buat Aaaron Chia-Soh Wooi Yik makasih ya nggak nyerang Yeremia pas Yeremia mau nyelesaian match sampai akhir," tulis @A1_Feri.

Baca Juga: Daftar Wakil Indonesia yang Akan Bertanding di Malaysia Open 2022, Marcus/Kevin, Apriani/Fadia Jadi Unggulan

Sementara, legenda bulutangkis Indonesia yang memutuskan gantung raket pada Januari 2019 silam buka suara soal faktor cedera yang dialami Yeremia Erich Yacob Rambitan.

Ya, Debby Susanto yang merupakan mantan atlet sektor ganda campuran ini angkat bicara dari cedera yang dialami oleh ganda putra pasangan Pramudya Kusumawardana.

“Faktor lelah dan salah gerak juga bisa, secara dia tadi main juga full speed terus ketat banget kan, mungkin tanpa dia sadari ototnya sudah over juga,”kata Debby Suanto seperti dikutip dari Instagram @debbysusanto.

Halaman:

Editor: Nahrul Muhilmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah