Hadapi Raksasa Korsel, Intip Head to Head Gregoria Mariska Vs An Se Young di Semifinal Malaysia Masters 2022

- 9 Juli 2022, 10:36 WIB
Jelang laga semifinal Malaysia Masters 2022 di nomor tunggal putri berikut head to head Gregoria Mariska Tunjung Vs An Se Young
Jelang laga semifinal Malaysia Masters 2022 di nomor tunggal putri berikut head to head Gregoria Mariska Tunjung Vs An Se Young /Kolase tangkapan layar instagram/@badminton.ina dan @a_sy_222

Kemudian secara karir, An Se Young baru menjalani pertandingan sebanyak 229 laga dengan presentase kemenangan sebesar 79 persen atau berhasil memenangkan laga sebanyak 182 kali, dan kalah 47 kali.

Hasil ini jauh lebih gemilang bila dibandingkan dengan Jorji yang telah berlaga sebanyak 258 pertandingan dengan presentase kemenangan yang hanya 64 persen, atau 164 menang dan 94 kali menelan kekalahan di setiap kejuaraan yang pernah diikutinya.

Tentu jika dilihat dari catatan hasil pencapaian tersebut, An Se Young sepertinya jauh lebih diunggulkan bila dibandingkan dengan Gregoria Mariska di pertandingan nanti.

Meskipun secara hitung-hitungan di atas kertas Jorji kalah, namun bukan tidak mungkin jika jawara Badminton Asia Team Championships (BATC) 2022 itu mampu membalikkan keadaan di pertandingan nanti.

Maka menarik untuk disaksikan laga antara Gregoria Mariska melawan An Se Young di babak semifinal Malaysia Masters 2022 nanti.***

Halaman:

Editor: Nahrul Muhilmi

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah