Saking Cepatnya, Fu Haifeng Kagumi Pemain Ganda Putra Indonesia Ini, Fu: Pasangan Tercepat Saat Ini Adalah ...

- 16 Agustus 2022, 06:25 WIB
Legenda bulutangkis China Cai Yun-Fu Haifeng
Legenda bulutangkis China Cai Yun-Fu Haifeng /Youtube BWF TV/

Indonesia sendiri memang dikenal memiliki segudang pemain ganda putra yang yang saling membuat kejutan saat ini.

Salah satu pasangan Indonesia, Markis Kido-Hendra Setiawan bahkan satu kali menggagalkan Cai-Fu dalam merebut emas Olimpiade.

Baca Juga: Profil Wang Shixian, Mantan Tunggal Putri China yang Jadi Korban Keegoisan Sang Pelatih

Tepatnya pada 2008 lalu, Markis Kido-Hendra Setiawan mengalahkan Cai Yun-Fu Haifeng di partai final.

Meski telah bertemu dengan beberapa pemain hebat dunia, ternyata Fu Haifeng mengakui kecepatan salah satu ganda putra Indonesia.

Fu Haifeng menyebut nama Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Marcus Fernaldi Gideon sebagai pasangan tercepat saat ini.

Baca Juga: 3 Pemain Top Dunia Ini Mengaku Ingin Dipasangkan dengan Kevin Sanjaya, Nomor 1 Pemain Hebat Denmark

"Pasangan tercepat saat ini adalah pasangan Indonesia (Marcus) Gideon dan (Kevin Sanjaya) Sukamuljo," kata Fu Haifeng dikutip Haloyouth dari Youtube BWF TV pada 16 Agustus 2022.

Marcus-Kevin memang dikenal sebagai pasangan tercepat di dunia dan memiliki chemistry yang baik satu sama lain.

Oleh karena itu, tak heran jika mereka bisa mengubah pola permainan dengan sangat cepat di tengah jalannya laga.

Halaman:

Editor: Adi Riyadi

Sumber: Beragam Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah