Rankireddy Seret Nama Mathias Boe, India Ciptakan Sejarah Baru di Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022

- 26 Agustus 2022, 21:40 WIB
Satwiksairaj Rankireddy-Chirag Shetty bawa India juara Piala Thomas 2022
Satwiksairaj Rankireddy-Chirag Shetty bawa India juara Piala Thomas 2022 /Screenshot siaran langsung akun twitter @imyeonje/

HALOYOUTH – Sejarah baru tercipta bagi India di Kejuraan Dunia Bulutangkis 2022 setelah wakilnya, Satwiksairaj Rankireddy-Chirag Shetty mampu menembus babak semifinal.

Di Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022, Satwiksairaj Rankireddy-Chirag Shetty menjadi ganda putra yang sukses menumbangkan wakil tuan rumah,Takuro Hoki-Yugo Kobayashi.

Di babak perempat final Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022, Satwiksairaj Rankireddy-Chirag Shetty tak terduga menumpas Takuro Hoki-Yugo Kobayashi melalui rubber game dengan skor 24-22, 15-21 dan 21-14.

Capaian gemilang ini memungkinkan India akan mengulang kesuksesan mereka seperti pada gelaran Thomas Cup beberapa bulan lalu.

Baca Juga: Tak Mampu Pertahankan Gelar Usai Ditikung Kunlavut Vitidsarn di Kejuaraan Dunia, Begini Ungkapan Loh Kean Yew

Pada Thomas Cup 2022 India menjadi juara setelah menggulingkan Indonesia dengan skor telak 3-0.

“Saya cukup bersemangat. Bahkan dalam tidur saya – meskipun saya tidur lebih awal – saya ingin bangun dan pergi – dan meskipun saya terus bangun, saya tidur nyenyak, ”kata Shetty seperti dikutip Haloyouth.com dari bwfbadminton.com pada Jumat, 26 Agustus 2022.

Baca Juga: Profil Prestasi Jojo, Pebulutangkis Tunggal Unggulan Indonesia Pada Kejuaraan Dunia BWF 2022

Bahkan, saking semangatnya, Rankireddy sampai bangun hingga 3 kali.

Halaman:

Editor: Rifqiyudin

Sumber: bwfbadminton.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x