Tumbangkan Wakil Denmark, Chico Wardoyo Melaju ke Babak Perempat Final Japan Open 2022

- 1 September 2022, 10:54 WIB
Chico Dwi Wardoyo / Instagram / @chicowardoyo
Chico Dwi Wardoyo / Instagram / @chicowardoyo /

HALOYOUTH - Salah satu andalan pemain tunggal putra Indonesia, Chico Aura Dwi Wardoyo melaju ke babak perempat final Japan Open 2022.

Pada babak 16 besar, Chico Aura Dwi Wardoyo berhasil menumbangkan wakil Denmark peringkat 13 dunia Rasmus Gemke.

Tampil mendominasi, Chico Aura Dwi Wardoyo dengan cukup mudah mengalahkan Rasmus Gemke dua gim langsung dalam durasi 42 menit.

Pada awal gim pertama, Chico Wardoyo dan Rasmus Gemke sempat bermain ketat hingga kedudukan sama kuat 5-5.

Baca Juga: Japan Open 2022: Tegang! Jonatan Christie 'Kandas' di Tangan Tunggal Jepang

Tampil agresif, Chico mampu unggul atas Gemke, skor menjadi 8-5. Sebelum akhirnya interval pertama berhasil ia rebut dengan skor 11-7

Selepas interval, Chico terus meraih poin demi poinnya meninggalkan Gemke hingga kedudukan 13-8, berlanjut skor menjadi 15-8.

Keunggulan tujuh angka 17-10 didapat Chico setelah meladeni permainan agresif dari Gemke dengan mengandalkan pertahanan yang cukup kuat.

Rasmus Gemke sempat mengejar ketertinggalannya di angka 17-13, namun Chico mampu meraih match point terlebih dahulu di kedudukan 20-13.

Baca Juga: Tak Disangka, Ternyata Aaron Chia-Soh Wooi Yik Tergila-gila pada Pemain Ganda Putra Indonesia Ini

Tunggal putra Denmark tersebut tak mampu meraih poin, alhasil Gim pertama pun pada akhirnya direbut Chico dengan skor 21-13.

Berlanjut di gim kedua, laga ketat kembali terjadi sampai kedudukan 3-3, berlanjut hingga menjelang interval, skor sama kuat 9-9.

Dua poin diraih Chico jelang akhir setengah pertandingan set kedua, skor 11-9 menjadi miliknya pada interval pertama.

Kedua pemain kembali saling mengejar poin, Gemke menyamakan kedudukan hingga skor ketat 12-12, berlanjut di kedudukan 13-13.

Baca Juga: Profil dan Biodata Pai Yu Po, Lawan Berat Gregoria Mariska Tanjung di Babak 16 Besar Japan Open 2022

Pertahanan Chico yang cukup kuat membuat Gemke kelimpungan, alhasil melakukan error dengan sendirinya. Skor 15-13 keunggulan Chico. 

Juara Malaysia Masters 2022 ini terus meninggalkan Gemke dengan menguncinya di angka 13, kedudukan menjadi 18-13.

Chico Wardoyo kembali meraih match point terlebih dahulu di angka 20-14 sebelum akhirnya kemenangan gim kedua 21-14 direbutnya.

Dengan hasil kemenangan dua gim 21-13 dan 21-14 atas Gemke di babak 16 besar ini, Chico dipastikan melaju ke babak delapan besar Japan Open 2022.

Baca Juga: Leo-Daniel Tumbangkan Hoki-Kobayashi di Japan Open 2022, Warganet China: Jadi Iri

Pada babak perempat final, tunggal putra Indonesia berusia 23 tahun ini akan menghadapi andalan tuan rumah Jepang Kenta Nishimoto.***

Editor: Muhammad Jejen

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah