Tak Main-main, Apriyani Rahayu-Siti Fadia Dapat Target Khusus dari Menpora Zainudin Amali

- 6 September 2022, 20:52 WIB
Apriyani Rahayu dan Siti Fadia Silva Rebut Medali Emas di SEA Games 2021/Twitter/@INABadminton/
Apriyani Rahayu dan Siti Fadia Silva Rebut Medali Emas di SEA Games 2021/Twitter/@INABadminton/ /

HALOYOUTH - Ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu-Siti Fadia Silva Ramadhanti mendapatkan target khusus dari Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, Zainudin Amali.

Hal tersebut diungkapkan oleh Zainudin Amali setelah keberhasilan Apriyani Rahayu-Siti Fadia Silva Ramadhanti di SEA Games 2021 Hanoi, Vietnam.

Apriyani Rahayu-Siti Fadia Silva Ramadhanti mempersembahkan medali emas untuk Indonesia. Prestasi yang membanggakan tersebut langsung disambut hangat oleh Kemenpora RI.

SEA Games 2021 membawa Apriyani Rahayu-Siti Fadia Silva Ramadhanti unggul atas wakil Thailand, Benyapa Aimsaard-Nuntakarn Aimsaard dengan skor 21-17 dan 21-14.

Baca Juga: Ini Penyebab Angel Di Maria Tak Masuk Skuad Juventus saat akan Hadapi Mantan Klubnya PSG

Meski laga yang tersaji sangat ketat dan menguras tenaga. Apriyani Rahayu-Siti Fadia Silva Ramadhanti mampu membawa Indonesia unggul atas wakil Thailand.

Prestasi Apriyani Rahayu-Siti Fadia Silva Ramadhanti tersebut membuat Zainudin Amali ikut memberikan pujian. Pasalnya, SEA Games 2021 merupakan torehan prestasi yang diberikan oleh Apriyani-Fadia meskipun baru menjadi pasangan.

"Saya senang dan bersyukur ganda putri kita Apriyani dan Fadia bisa menyumbangkan medali emas di SEA Games 2021 Vietnam, padahal mereka adalah pasangan baru. Mudah-mudahan mereka kedepan semakin padu," kata Zainudun Amali dilansir Haloyouth.com dari laman resmi Kemenpora pada 6 September 2022.

Baca Juga: Sering Dijodohkan dengan Pramudya Kusumawardana, Respon Siti Fadia Membuat Geger: Kayaknya kalau...

Menurut Zainudin Amali ajang SEA Games menjadi awalan bagi Apriyani Rahayu-Siti Fadia Silva Ramadhanti untuk menuju turnamen-turnamen berikutnya, khususnya Olimpiade Paris 2024.

Halaman:

Editor: Rifqiyudin

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x