Siapa Sangka! Ternyata Toxic Relationship Juga Punya Banyak Hikmah yang Bisa Diambil

- 14 Juni 2023, 06:00 WIB
Ilustrasi*/ freepik/ tirachards
Ilustrasi*/ freepik/ tirachards /

HALOYOUTH - Toxic relationship seringkali menjadi bumerang dalam sebuah hubungan. Terkadang pasangan kekasih tidak menyadari bahwa hubungan yang dijalani begitu buruk dan amat beracun. Toxic relationship membuat kisah asmara menjadi tidak menyenangkan, dan terkadang hal itu seolah-olah membuang-buang waktu saja.

Meski toxic relationship pernah menghantui hubungan asmara Anda, tetap jangan menyerah. Karena ada banyak pelajaran hidup tentang cinta sejati yang bisa dipelajari dari hubungan yang tidak sehat ini.

Baca Juga: Jangan Salah Menilai Bahasa Cinta Pasanganmu, Inilah 5 Bahasa Cinta yang Penting Kamu Ketahui

Seperti dilansir Haloyouth.com dari YourTango, berikut adalah berbagai pelajaran berharga yang bisa Anda ambil dari toxic relationship.

1. Memahami Red Flags

Red flags adalah sinyal bahwa ada sesuatu yang buruk dalam hubungan. Kadang-kadang, perilaku di dalamnya jelas terlihat, tapi terkadang juga tidak. 

Ada berbagai contoh red flags dalam hubungan, seperti di antaranya pasangan banyak membicarakan tentang mantan kekasihnya atau dia memiliki hubungan yang buruk dengan ibunya. Selain itu, bisa pula ketika pasangan menolak untuk membicarakan hal-hal penting.

Red flags bisa membantu mengenali tanda bahaya dalam hubungan, meski seringkali tanda ini tidak disadari atau bahkan Anda abaikan.

2. Tahu Apa yang Tidak Boleh Dilakukan

Halaman:

Editor: Rifqiyudin

Sumber: YourTango


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x