Setelah Ditinggal Uje, Umi Pipik Harus Berjuang Hidup Melawan Penyakit Tumor Kelenjar Getah Bening

- 8 Mei 2021, 15:45 WIB
Umi Pipik ungkap dirinya harus berjuang hidup setelah ditinggalkan oleh Uje.*
Umi Pipik ungkap dirinya harus berjuang hidup setelah ditinggalkan oleh Uje.* /Tangkap Layar YouTube/Venna Melinda Channel

HALOYOUTH - Umi Pipik istri Ustadz Jefri Al Buchori harus melewati ujian hidup yang sangat sulit setelah meninggalnya sang suami.

Pipik Dian Irawati atau yang lebih akrab disapa Umi Pipik ini mengungkapkan harus berjuang untuk hidupi keluarganya.

Setelah ditinggal oleh Ustadz Jefri Al Buchori, Umi Pipik harus berjuang hidup melawan penyakit tumor kelenjar getah bening pada tahun 2015.

Baca Juga: Tidak Banyak yang Tahu, Umi Pipik Ternyata Pernah Dipoligami oleh Ustadz Jefri Al Buchori

Hal itu diungkapkan oleh Umi Pipik di kanal YouTube Intens Investigasi yang diunggah pada Jum'at, 7 Mei 2021.

“Awalnya sakit, pusing, mual, muntah. Kemudian selepas pulang dakwah dari Kalimantan periksa ke dokter,” kata Umi Pipik sebagaimana dikutip Haloyouth.pikiran-rakyat.com dari kanal YouTube Intens Investigasi pada Sabtu, 7 Mei 2021.

Umi Pipik mengaku sejak tahun 2017 pola hidupnya mulai berubah tidak seperti dahulu lagi. Umi Pipik rajin mengerjakan sunnah nabi dengan meminum madu, hingga memakan kurma secara teratur.

Semua yang dilakukan oleh Umi Pipik itu tak lain untuk anak-anaknya. Ditambah lagi, Umi Pipik adalah orang tua tunggal.

Baca Juga: Enzy Storia Geram Fotonya Jadi Fantasi Seks: Gue Cari Sampe Ketemu di Kepolisian

Halaman:

Editor: Nahrul Muhilmi

Sumber: Intens Investigasi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x