Punya Karakter Pemimpin, 5 Weton Ini Cocok Jadi Atasan

- 27 Maret 2023, 20:05 WIB
Ilustrasi 5 weton pemimpin
Ilustrasi 5 weton pemimpin /Pixabay/markusspiske /

HALOYOUTH - Setiap orang ingin agar pemimpinnya adil nan bijaksana, juga mencintai dan mengayomi rakyatnya.

Namun, untuk mengetahui sifat dan karakter calon pemimpin juga tidak mudah, apalagi biasanya kita hanya mengenalnya dari jauh.

Akan tetapi, sifat dan karakter calon pemimpin bisa dilihat berdasarkan weton.

Baca Juga: Kata Primbon Jawa, 4 Weton Ini Membawa Keberuntungan Bagi Orang Tua dan Keluarga

Di era digital seperti sekararang, untuk mengetahui weton seseorang, termasuk calon pemimpin tidaklah perlu sulit untuk datang ke orang pintar.

Berikut ini Haloyouth.com merangkum 5 weton calon pemimpin yang kelak berkuasa akan adil dan mengayomi rakyatnya yang dilansir dari kanal YouTube Naura Komputer.

1. Kamis pon

Hari Kamis nilainya 8 dan nilai khususnya 7. Sedangkan pasaran pon punya nilai 7 dan nilai khususnya 4.

Sehingga neptu weton dari Kamis pon adalah 15 dan neptu weton khusus adalah 11.

Kelahiran dengan weton ini berada di bawah naungan brunjul dan juga sumur sinaba, dirinya memiliki kemampuan yang lebih dalam berbagai bidang.

Baca Juga: Kata Primbon Jawa, 4 Weton Ini Paling Mumpuni Terkait Rezeki dan Hoki

Tak hanya itu, ia yang lahir di Kamis Pon memiliki sifat yang sangat bijaksana dan mampu mengayomi orang-orang di sekitarnya.

Karena watak dan sifat baik yang di miliki weton Kamis pon, menjadi tempat berkeluh kesah untuk orang-orang yang mencari solusi atas permasalahannya.

2. Sabtu legi

Hari Sabtu nilainya 9 dan nilai khusunya 2. Sedangkan pasaran legi punya nilai 5 dan nilai khusus nya 2.

Sehingga neptu weton dari Sabtu legi adalah 14 dan neptu weton khusus adalah 14.

Weton ini berada di bawah naungan cantulan dan Rohan rembulan dan juga sumur sinaba. Sehingga dirinya memiliki sifat yang sangat sederhana.

Baca Juga: 4 Weton yang Rezekinya Mengalir Hingga Usia Tua Menurut Primbon Jawa

Mampu menerangi dalam kesulitan dan dirinya selalu mendapatkan keberuntungan.

Karena kebijaksanaannya, weton ini mampu mengayomi serta mengayomi dari orang-orang yang membutuhkan pertolongan.

Dirinya pun senang membatu bagi orang-orang yang sedang mengalami kesulitan

3. Minggu Kliwon

Hari Minggu nilainya 5 dan nilai khususnya 3. Sedangkan pasaran Kliwon punya nilai 8 dan nilai khususnya 1.

Baca Juga: Kata Primbon Jawa, 4 Weton Ini Calon Pemimpin Terkuat, Bisa Jadi Presiden?

Sehingga neptu weton Minggu Kliwon adalah 13, dan neptu weton khusus adalah 4.

Weton ini berada di bawah naungan kuat kemenangan, ketenangan sringingi dan juga sumur sinaba yang memiliki sifat yang sangat bijaksana dan menjadi tempat berkeluh kesah bagi orang-orang mendapatkan kesulitan.

Karena sifat dan sikapnya yang sangat baik, orang dengan weton ini akan di naungi kemenangan dan juga kekuasaan. Serta mampu melaksanakan segala macam persoalan dan kesulitan.

4. Jumat pahing

Hari Jumat nilainya 6 dan nilai khusunya 1. Sedangkan pasaran pahing punya nilai 9 dan nilai khususnya 3.

Sehingga neptu weton dari Jumat pahing adalah 15 dan nilai khusus adalah 4.

Baca Juga: 4 Weton yang Rezekinya Mengalir Hingga Usia Tua Menurut Primbon Jawa

Weton ini berada di bawah naungan bunjul dan juga sumur sinaba. Sehingga sangat bijaksana dan pintar dalam berbagai macam bidang ilmu.

Weton ini juga sangat peduli dan membantu kesulitan orang lain. Sehingga dirinya akan menjadi tempat berkeluh kesah bagi orang-orang yang mengalami kesulitan.

Sehingga weton ini sangat cocok menjadi seorang pengayom ataupu pemimpin karena sikap dan sifatnya bisa di teladani.

5. Rabu wage

Hari Rabu nilai 7 dan khususnya 6. Sedangkan pasaran Wage punya nilai 4 dan nilai khususnya 5.

Baca Juga: 4 Weton yang Rezekinya Mengalir Hingga Usia Tua Menurut Primbon Jawa

Sehingga neptu weton dari Rabu wage adalah 11 dan neptu weton khusus adalah 11.

Orang dengan weton ini berada di bawah naungan lampra blawur Jagir macan dan juga sumur sinaba.

Weton ini memiliki sifat yang sangat bijaksana dan juga mengayomi serta menjadi tempat berkeluh kesah bagi orang yang mendapatkan kesulitan.

Dirinya akan selalu membatu dan akan mencarikan solusi atas permasalahan-permasalahan tersebut.

Weton ini kerap memperjuangkan bagi orang-orang yang tertindas. Sehingga cocok menjadi seorang pengayom karena melindungi dengan sepenuh hati.***

Editor: Rifqiyudin

Sumber: Youtube Naura Komputer


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x