Tidak Perlu Shalat Duha Setiap Hari, Malah Bisa Membuat Miskin, Begini Penjelasan Gus Baha

- 2 Februari 2024, 17:00 WIB
Pertanda Buruk dan Bahaya, Inilah Hewan yang Dilarang Nabi ada di Rumah, Gus Baha: Penyakit Tathayyur
Pertanda Buruk dan Bahaya, Inilah Hewan yang Dilarang Nabi ada di Rumah, Gus Baha: Penyakit Tathayyur /Tangkap Layar/YouTube/Najwa Shihab

HALOYOUTH - Menurut Gus Baha sholat Dhuha yang seperti ini bukan mendatangkan rezeki, tapi malah justru menambah miskin seseorang. Hal tersebut dikemukakan Gus Baha dalam salah satu tausiyahnya yang dilandaskan pada hadis-hadis Nabi Muhammad SAW.

Melansir dari YouTube Islamadina Official pada video yang berjudul "Shalat Dhuha Tidak Boleh Setiap Hari kata Gus Baha." Berikut penjelasan Gus Haha.

"Saya kira maksud Syekh Abdul Qadir bukan begitu. Saya khatamkan itu berkali-kali," kata Gus Baha.

Syekh Abdul Qadir Al-Jailani sendiri dikenal sebagai rajanya para wali. Pada kitab karangannya seperti yang disebutkan Gus Baha ada satu riwayat yang melarang melakukan sholat dhuha setiap hari.

"Jika ada orang yang setiap hari sholat Dhuha, Ibnu Abbas datang dan memarahinya," kata Gus Baha menjelaskan.

"Sholat dhuha itu seminggu sekali saja!" sambungnya.

Ibnu Abbas sendiri merupakan sahabat Nabi Muhammad SAW, dan menurut Ibnu Abbas, Rosulullah pun tak melakukan sholat Dhuha setiap hari.

"Aku ini sahabat Nabi, Aku tahu Nabi tidak setiap hari sholat dhuha. Kok kamu tiap hari?" demikian Gus Baha mengucapkan kutipan perkataan Ibnu Abbas.

"Dimarahi, dan didatangi oleh Ibnu Mas'ud," tambahnya.

Halaman:

Editor: Adi Riyadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah