BREAKING NEWS: 1,2 Juta Dosis Vaksin Corona Telah Tiba di Indonesia

- 6 Desember 2020, 23:30 WIB
Kedatangan 1,2 juta vaksin Covid-19 di Bandara Soekarno-Hatta
Kedatangan 1,2 juta vaksin Covid-19 di Bandara Soekarno-Hatta /BPMI Setpres 2020/Youtube

HALOYOUTH.COM - Vaksin merupakan sebuah harapan bagi masyarakat untuk terbebas dari virus Corona atau Covid-19 yang telah menyerang jutaan orang di seluruh dunia.

Hari ini, Minggu 6 Desember 2020 merupakan harapan baru bagi masyarakat Indonesia karena sebanyak 1,2 juta dosis vaksin Covid-19 telah tiba di Indonesia.

Vaksin Covid-19 ini telah tiba di bandara Soekarno-Hatta pada Minggu petang 6 Desember 2020.

Baca Juga: Pengakuan Gisel pada Hotman Paris di Tengah Riuh Kasus Video Syur Mirip Dirinya, Ada Apa?

Melalui chanel Youtube Sekretariat Presiden, Joko Widodo menyampaikan kabar mengenai kedatangan vaksin virus Covid-19 ini.

Dalam penyampaiannya Jokowi menjelaskan bahwa vaksin Covid-19 ini diproduksi oleh Sinovac dan telah diuji klinins sejak Agustus 2020 di Bandung.

Selain 1,2 juta dosis yang telah tiba hari ini, akan datang lagi vaksin Covid-19 pada awal Januari 2021.

Baca Juga: Ditetapkan Jadi Tersangka, Akun Instagram Mensos Tuai Sorotan dan Sekarang 'Dikunci'

"Kita juga masih mengupayakan 1,8 juta dosis vaksis yang akan tiba pada awal bulan Januari 2021", jelas Jokowi.

Halaman:

Editor: Idam Rosyda Suha

Sumber: Sekretariat Presiden


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x