3 Alasan Orang Korea Selatan Terkesan Jutek, Salah Satunya Tidak Suka Menyapa Orang yang Tak Dikenal

- 28 Februari 2021, 20:30 WIB
Ilustrasi Korea Selatan.
Ilustrasi Korea Selatan. //Pixabay// HeungSoon 

HALOYOUTH.COM - Korea menjadi salah satu negara yang sangat terkenal saat ini karena gelombang dunia hiburannya yang sangat bagus dan menarik perhatian.

Dunia hiburan seperti musik, drama korea, adanya boy dan girl band mendunia membuat banyak orang ingin mengetahui bagaimana kehidupan di Korea.

Hal ini karena kehidupan yang digambarkan dalam dunia hiburan tersebut sangat menarik, sehingga banyak wisatawan yang menjadikan Korea sebagai tujuan utama untuk tempat berlibur.

Baca Juga: Nggak Ada Rasa Takut, Pernyataan Dubes Myanmar untuk PBB Ini Mendapat Pujian dari Para Penentang Kudeta

Namun, beberapa orang akan terkejut dengan kehidupan di sana karena beranggapan bahwa orang Korea terlihat jutek atau tidak ramah.

Hal ini bukan karena semua orang disana tidak ramah, tapi lebih kepada budaya yang berbeda antar negara.

Berikut alasan mengapa orang Korea terkesan kurang ramah dilansir dari kanal youtube Jang Hansol yaitu Korea Reomit yang videonya diunggah pada 26 November 2018.

Baca Juga: Viral Video Warga Karanganyar Tarik Truk yang Terjun ke Jurang Ramai-ramai

1. Orang Korea tidak saling menyapa apabila tidak saling mengenal

Orang Indonesia apabila berpapasan dan bertatap mata dengan seseorang di jalan meskipun tidak saling mengenal, mereka akan memberikan senyum sapa, sehingga terkesan ramah.

Hal ini tidak biasa dilakukan oleh orang Korea, sehingga orang Korea terkesan sebagai orang yang kurang ramah.

Namun, hal ini hanya karena perbedaan kebudayaan.

Apabila kita berkunjung ke pertokoan, restoran-restoran atau tempat lain yang membutuhkan interaksi antara penjual dan pembeli, maka orang Korea akan terlihat lebih ramah.

2. Terkendala bahasa

Saat bersama dengan orang-orang asing atau orang luar negeri, orang Korea akan cenderung berkumpul sesama orang Korea. Bukan karena tidak ingin bergaul, tapi lebih karena terkendala bahasa.

Apabila bahasa yang mereka kuasai untuk berkomunikasi dengan orang lain belum cukup bagus, bisa jadi mereka akan lebih memilih untuk diam karena merasa kurang percaya diri.

Baca Juga: Informasi PENTING! Jenis Vaksin dalam Vaksinasi Gratis Ternyata Beda dengan Vaksinasi Gotong Royong

3. Bingung dalam memulai topik pembicaraan

Indonesia mempunyai wilayah yang luas dan berdampak pada suku-sukunya yang beragam. Perbedaan suku, bahasa, adat dan agama sudah biasa terjadi di Indonesia sehingga warga negaranya juga sudah terbiasa dengan hal itu.

Namun berbeda dengan Korea, wilayahnya yang tidak sebesar Indonesia menyebabkan tidak banyak perbedaan budaya yang ditemui, sehingga orang Korea tidak terbiasa dengan kebudayaan asing. Hal ini berpengaruh terhadap cara bergaul masyarakatnya.

Meskipun sudah menguasai bahasa Inggris dengan cukup baik, tapi saat bersama dengan orang asing mereka terkadang akan diam karena bingung apa yang harus dibicarakan.

Mereka akan lebih berhati-hati kepada lawan bicaranya karena tidak mengetahui budaya negara asalnya.

Tiga alasan tersebut menjadi penyebab orang Korea terlihat tidak ramah.

Namun, hal itu hanya karena perbedaan budaya. Bagi yang ingin mengenal orang Korea, maka dekati dengan cara yang baik sehingga orang tersebut lebih terbuka.***

Editor: Andreas

Sumber: kabarlumajang.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x