Kasus Pandemi Covid-19 Kian Melonjak, Habib Husein Ja'far Berikan Nasihat: Kamu Tak Sendiri

- 23 Juni 2021, 18:34 WIB
Habib Husein Ja'far
Habib Husein Ja'far /Tangkap layar/Twitter/@Habib_Jafar

HALOYOUTH - Kasus pandemi covid-19 di Indonesia kian meningkat selama beberapa pekan terakhir. Habib Husein Ja'far Al-Hadar memberikan nasihat yang sangat berharga.

Dalam hari ini saja, total hampir 14.000 kasus harian baru Corona-19 yang menjangkit Indonesia pada Rabu 23 Juni 2021.

Selain itu, kasus Covid-19 di DKI Jakarta juga kian menggila, sampai-sampai gedung Wisma Atlit pun ditutup karena sudah kelebihan pasien. 

Baca Juga: 15 Ucapan Selamat Hari Bidan Nasional 24 Juni 2020 Terkeren dan Cocok untuk Caption di Medsos

Banyak juga pasien yang hanya dibaringkan di lorong ruangan karena tidak kebagian tempat tidur isolasi. 

Bahkan di DKI Jakarta hanya tersisa 10 persen saja tempat untuk menampung pasien Covid-19 yang semakin banyak.

Kendati demikian, pemerintah sendiri tengah menjalankan program PPKM, bahkan Sri Sultan Hamengkubuwono IX mencanangkan agar Yogyakarta di lockdown.

Baca Juga: Hati-hati! Berdiam Diri di Rumah Ternyata Bisa Bikin Stres, Coba Lakukan Ini

Namun hal tersebut tidak dapat terjadi karena masalah biaya, Ridwan Kamil pun enggan me-lockdown Jawa Barat karena sudah tidak ada biaya lagi. 

Halaman:

Editor: Nahrul Muhilmi

Sumber: Twitter @Habib_Jafar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x