Ketua KPK Jadi Tersangka, Ini Profil Firli Bahuri dan Total Harta Kekayaannya

23 November 2023, 11:40 WIB
Ketua KPK Firli Bahuri/instagram/@firlibahuriofficial /

HALOYOUTH - Ketua KPK Firli Bahuri baru saja ditetapkan sebagai tersangka atas kasus dugaan pemerasan terhadap mantan Menteri Pertanian (Mentan) RI Sahrul Yasin Limpo.

Penetapan tersebut berdasarkan hasil gelar perkara yang dilakukan oleh Polda Metro Jaya pada Rabu, 22 November 2023.

"Telah dilaksanakan gelar perkara dengan hasil ditemukannya bukti yang cukup untuk menetapkan saudara FB selaku Ketua KPK RI sebagai tersangka dalam perkara dugaan tindak pidana korupsi," kata Direktur Reserse Kriminal Khusus (Direskrimsus) Polda Metro Jaya Kombes Pol Ade Safri dikutip HALOYOUTH dari Antara News pada Kamis, 23 November 2023.

Profil Ketua KPK Firli Bahuri

Sebelum ditetapkan sebagai Ketua KPK, Firli Bahuri sebelumnya pernah menjabati sejumlah kedudukan penting di instansi Kepolisian.

Tercatat dirinya pernah menjabat sebagai Ajudan Wakil Presiden Boediono pada tahun 2012 silam. Kemudian ia juga pernah menjabat sebagai Wakil Kepala Kepolisian Daerah (Wakapolda) Provinsi Banten pada 2014.

Baca Juga: Jokowi Reshuffle Menteri: AHY Gantikan Tri Risma, Mahfud MD Diganti Hadi Tjahjanto, Yusril Jadi Menkumham?

Dua tahun berselang, dirinya juga pernah menjabat sebagai Wakapolda Jawa Tengah pada 2016. Setahun setelahnya, tepatnya pada 2017 Firli kemudian menjabat sebagai Kapolda Nusa Tenggara Barat (NTB) pada 2017.

Pada tahun 2018 Firli juga pernah menjabat sebagai Deputi Penindakan KPK. Lalu pada 2019 dirinya sempat menjabat tiga jabatan penting di antaranya sebagai Kapolda Sumatera Selatan, Kepala Badan Pemeliharaan Keamanan Polri, serta Analis Kebijakan Utama Baharkam Polri.

Barulah pada 2019 Firli Bahuri ditetapkan serta dilantik sebagai Ketua KPK hingga saat ini.

Baca Juga: Cara Daftar dan Cek Penerima Bansos BLT, PKH, dan BPNT Bulan November 2023

Di samping itu sepanjang karirnya, Firli Bahuri mampu meraih sejumlah penghargaan. Ia pernah meraih 12 tanda jasa di antarannya:

  • Bintang Bhayangkara Pratama (2019)
  • Bintang Bhayangkara Nararya
  • Satyalancana Pengabdian 24 tahun
  • Satyalancana Pengabdian 16 tahun
  • Satyalancana Pengabdian 8 tahun
  • Satyalancana Ksatria Bhayangkara
  • Satyalancana Bhakti Pendidikan
  • Satyalancana Seroja
  • Satyalancana Wira Karya
  • Satyalancana Wira Siaga
  • Satyalancana Bhakti Buana
  • United Nations Confidence Restoration Operation in Croatia (UNCRO) Medal

Tidak hanya itu Firli Bahuri juga meraih sejumlah Brevet di antaranya Brevet Penyidik Utama, Brevet Selam Polri, Brevet Kavaleri Marinir Kelas I, dan Brevet SAR Polri

Harta Kekayaan Ketua KPK Firli Bahuri

Adapun terkait harta kekayaan, dilansir dari Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) tahun 2022 tercatat total harta kekayaan Firli Bahuri sebesar Rp22.864.765.633

Jumlah tersebut berdasarkan data harta tanah dan bangunan, alat transportasi dan mesin, harta bergerak lainnya, surat berharga, kas dan setara kas, serta harta lainnya.

Baca Juga: Bansos BLT El Nino Kapan Cair? Yuk Cek Sekarang Apakah Kamu Termasuk Penerima Melalui Cekbansos.kemensos.go.id

Total harta tanah dan bangunan tercatat sebesar Rp10.443.500.000, kemudian alat transportasi dan mesin sebesar Rp1.753.400.000, kas dan setara kas Rp10.667.865.633.

Sedangkan harta bergerak lainnya, surat berharga, surat berharga, dan harta lainnya disebut tidak ada.

Selain itu dalam dokumen tersebut Firli Bahuri disebut nihil dari hutang. ***

Editor: Rifqiyudin

Sumber: berbagai sumber

Tags

Terkini

Terpopuler