SEDANG BERLANGSUNG FINAL ODISHA MASTERS 2023, Titisan Greysia/Apriani Bersua Tim Tuan Rumah

17 Desember 2023, 14:49 WIB
SEDANG BERLANGSUNG FINAL ODISHA MASTERS 2023, Titisan Greysia/Apriani Bersua Tim Tuan Rumah. /Tangkap layar Instagram @badminton.ina/

HALOYOUTH - Sedang berlangsung pertandingan final ajang bulutangkis bertajuk Odisha Masters 2023, ganda putri Indonesia titisan Greysia/Apriani bersua tim tuan rumah.

Wakil Indonesia titisan Greysia Polii/Apriani Rahayu yang dimaksud ialah pasangan Meilysa Trias Puspita Sari/Rachel Allessya Rose yang akan berhadapan dengan ganda putri India.

Ajang bulutangkis yang tak kalah bergengsi bertajuk Odisha Masters 2023 telah sampai di partai puncak atau final pada Minggu, 17 Desember 2023 pukul 14.30 WIB.

Bagi para pecinta bulutangkis Tanah Air yang ingin menyaksikan pertandingan partai final Odisha Masters 2023, bisa menggunakan link live streaming yang terdapat di akhir artikel ini.

Baca Juga: Meski Kandas di Semifinal, Ini Besaran Hadiah Yang Diterima Jojo dan Fajar/Rian di BWF World Tour Finals 2023

Sayang hanya ada satu perwakilan dari Indonesia di sektor ganda putri yang berhasil hingga babak final Odisha Masters 2023, mereka ialah Meilysa Trias Puspita Sari/Rachel Allessya Rose.

Dalam perebutan juara wakil Merah Putih titisan Greysia Polii Apriani Rahayu ini akan berhadapan dengan ganda putri India yaitu Tanisha Crasto/Ashwini Ponnappa.

Jika melihat dari rekor pertemuan dan ranking BWF pasangan ganda putri Indonesia Meilysa Trias Puspita Sari/Rachel Allessya Rose masih kalah dibandingkan tim tuan rumah.

Baca Juga: Kejuaraan Voli Bupati Serang Cup 2023 Berlangsung Meriah, PBVSI Apresiasi KONI Kabupaten Serang

Wakil Merah Putih titisan Greysia Polii/Apriani Rahayu saat ini menempati peringkat ke-38 sedangkan pasangan ganda putri India Tanisha Crasto/Ashwini Ponnappa berada di peringkat ke-24.

Kemudian Meilysa Trias Puspita Sari/Rachel Allessya Rose belumlah sekalipun meraih kemenangan saat berjumpa dengan pasangan ganda putri India tersebut.

Terakhir kali kedua pasangan ganda putri ini bertemu yaitu pada ajang Indonesia Masters I 2023, saat itu Meilysa/Rachel berhasil dikalahkan oleh Tanisha/Ashwini dengan skor akhir 21-14, 17-21 dan 11-21.

Baca Juga: 4 Tempat Wisata Instagramable di Labuan Bajo, dari Pulau hingga Air Terjun, Cocok Untuk Liburan Akhir Tahun

Namun hal itu bukan menjadi suatu alasan bagi Meilysa Trias Puspita Sari/Rachel Allessya Rose untuk meraih gelar juara pada ajang Odisha Masters 2023.

Selain pertandingan ganda putri Indonesia vs India terdapat beberapa pertandingan seru lainnya pada partai final Odisha Masters 2023, berikut jadwal lengkapnya.

Jadwal final Odisha Masters 2023, Minggu, 17 Desember 2023.

Court 1 – 14.30 WIB

- XD - Hee Yong Kai Terry/Tan Wei Han Jessica (Singapura) vs Dhruv Kapila/Tanisha Crasto (India

- MS - Ayush Shett (India) vs Satnish Kumar (India)

- MD - Krishna Prasad/Sai Prathee (India) vs Lin Bing Wei/Su Ching Heng (Chinese Taipei)

Baca Juga: 4 Makam Keramat di Lamongan, Salah Satunya Makam Wali Songo

- WS - Lo Sin Yan Happy (Hong Kong) vs Nozomi Okuhara (Jepang)

- WD - Meilysa Trias Puspita Sari/Rachel Allessya Rose vs Tanisha Crasto/Ashwini Ponnappa (India)

Bagi para pecinta bulutangkis Tanah Air yang ingin menyaksikan pertandingan final Odisha Masters 2023, bisa menggunakan link live streaming yang terdapat dibawah ini.

Link Live Streaming Final Odisha Masters 2023.

<<KLIK DISINI>>

Itulah link live streaming partai final Odisha Masters 2023, namun hal yang perlu diingat kami tidak bertanggung jawab atas segala kendala yang terjadi, semoga bermanfaat.***

Editor: Saepudin Bahri

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler