Prediksi Portugal vs Israel Uji Coba Euro 2020: Seleccao Das Quinas Diunggulkan, Ronaldo Cetak Gol!

- 9 Juni 2021, 16:20 WIB
Potret Cristiano Ronaldo saat melawan Spanyol, 5 Juni 2021 lalu
Potret Cristiano Ronaldo saat melawan Spanyol, 5 Juni 2021 lalu /Instagram/@cristiano/

Seleccao das Quinas- julukkan Portugal saat ini berada di ranking 8 dunia, sementara Israel berada di ranking 85, maka secara ranking dan skuad seharusnya bisa menang mudah atas tim nasional asuhan Willibald Ruttensteiner tersebut.

Pertemuan terakhir kedua tim sudah sangat lama yaitu pada 12 Oktober 2013 lalu Portugal di tahan imbang Israel dengan skor 1-1 pada kualifikasi piala dunia 2014.

Dilihat dari selisih waktu yang sudah lama, tampaknya kekuatan masing-masing tim sudah berbeda. Portugal kini dihuni oleh bintang-bintang klub top Eropa, seperti Joao Felix, Bernardo Silva, Joao Cancelo cs sehingga kans Portugal untuk memenangkan laga ini lebih besar.

Baca Juga: Tak Masuk Daftar Pemain Timnas Spanyol di Euro 2020, Sergio Ramos: Menyakitkan, Semoga Beruntung

Selain itu, Cristiano Ronaldo juga dipastikan akan tampil, karena bomber Juventus tersebut sedang mengejar rekor gol terbanyak untuk melengserkan Ali Daei sebagai pencetak gol terbanyak di laga Internasional dengan 109 gol, sementara Ronaldo baru 103 gol dan hanya tertinggal 6 gol dari pemain legenda Iran tersebut.

Dengan mempertimbangkan skuad dan ranking kedua tim, dengan tidak meremehkan Israel maka di prediksi Portugal akan menang dari Israel dengan skor lebih dari dua gol, dan Cristiano Ronaldo akan mencetak gol pada dini hari nanti.***

Halaman:

Editor: Muhammad Jejen


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x