Jadi Sorotan! Jojo dan Anthony Ginting Terancam di Perempat Final Piala Sudirman 2021

- 30 September 2021, 09:59 WIB
Pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie
Pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie /Tangkap layar Instagram/@jonathancristieofficial/badmintonindonesia.org

"Kemenangan dari sektor ganda memang sudah diprediksi bisa menjaga poin, sementara di tunggal kita kehilangan poin," kata Rionny seperti dilansir Haloyouth.com dari Badminton Indonesia

Tunggal putra andalan Indonesia Anthony Ginting menelan kekalahan saat Indonesia melawan Denmark pada fase penyisihan grup C Piala Sudirman 2021.

Bermain di Energia Areena, Vantaa, Finlandia pada Rabu 29 September 2021, Anthony Ginting ducukur Anders Antonsen dengan skor telak 9-21, dan 15-21.

Kekalahan Anthony Ginting dari Antosen membuat Indonesia tertinggal 1-2 atas Denmark.

Baca Juga: 7 Pembantaian Tragis di Piala Sudirman 2021, Negara Tahiti Paling Banyak Telan Kekalahan

Selepas pertandingan, Anthony Ginting menyampaikan permintaan maaf usai gagal menyumbangkan poin untuk Indonsia.

"Maaf saya tidak bisa menyumbangkan angka untuk tim Indonesia," kata Anthony Ginting.

Anthony Ginting sebetulnya unggul dalam rekor pertemuan katena selalu menang dalam empat pertemuan terakhir dengan Anders Antonsen.

Bahkan, dipertemuan terakhir Anthony Ginting berhasil mencukur Anders Antonsen dengan skor mencolok.

Baca Juga: Greysia Apriyani CS Tak Jumpa China, Ini 3 Lawan Indonesia di Perempat Final Piala Sudirman 2021

Halaman:

Editor: Muhammad Jejen

Sumber: badmintonindonesia.org


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah