Indonesia Masters Akan Segera Dilangsungkan, Berikut Profil Terbaru Ranking 1 Dunia, Kento Momota!

- 12 November 2021, 20:43 WIB
Profil Kento Momota
Profil Kento Momota /instagram/ @momota_kento

HALOYOUTH - Indonesia Masters adalah salah satu turnamen yang termasuk dalam rangkaian Indonesia Badminton Festival 2021 yang diselenggarakan di Nusa Dua, Bali.

Selain Indonesia Masters, terdapat dua turnamen lain yang juga akan diselenggarakan di Pulau Dewata, yakni Indonesia Open 2021 dan BWF World Tour Finals.

Indonesia Masters dijadwalkan akan berlangsung pada 16-21 November 2021, sedangkan Indonesia Open bakal digelar mulai 23 hingga 28 November.

Baca Juga: Drawing Lengkap Indonesia Masters 2021: Berat Diawal Laga, Tommy Sugiarto Kontra Kento Momota

Berikut jadwal Indonesia Masters 2021
16 November 2021: Babak 32 Besar
17 November 2021: Babak 32 Besar
18 November 2021: Babak 16 Besar
19 November 2021: Babak Perempat Final
20 November 2021: Babak Semifinal
21 November 2021: Babak Final Indonesia Master 2021

Diikuti oleh 256 atlet dari 22 negara Indonesia Master menawarkan hadiah sebesar US$600.000 atau sebesar Rp8.530.920.000.

Baca Juga: Tarung Mati-matian, Tommy Sugiarto Vs Kento Momota, Jojo dan Ginting Bentrok Pemain ini di Indonesia Masters

Menjadi salah satu lawan terkuat Indonesia, Jepang menunjuk Kento Momota menjadi salah satu perwakilan mereka. Menjadi pemain dunia nomer 1 dunia berikut profil dan biodata Kento Momota.

Kento Momota lahir di Mino, Kagawa, Jepang pada tanggal 9 Januari 1994. Pria yang sekarang tinggal di daerah Tokyo ini di tahun 2021 telah menginjak umur 27 tahun.

Halaman:

Editor: Rifqiyudin

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x