Bikin Ngiler! Segini Total Penghasilan Pebulutangkis Usai BWF World Tour Finals, Marcus-Kevin Jadi Sultan

- 6 Desember 2021, 16:16 WIB
Marcus Fernaldi Gideon dan Kevin Sanjaya Sukamuljo juara Indonesia Open 2021.
Marcus Fernaldi Gideon dan Kevin Sanjaya Sukamuljo juara Indonesia Open 2021. /Tangkap layar Instagram/@badminton.ina

HALOYOUTH - Para atlet bulutangkis wakil Indonesia sudah menjalani rangkaian agenda turnamen BWF, mulai dari tur Eropa, hingga tur Asia.

Beberapa rangkaian turnamen tersebut diantaranya Denmark Open, French Open, Hylo Open, Indonesia Masters, dan Indonesia Open, hingga agenda puncak BWF World Tour Finals 2021. Para atlet yang telah berjuang di beberapa turnamen tersebut tentunya telah mendapatkan hadiah berupa uang tunai yang sangat menggiurkan.

Terlebih untuk para juara yang berhasil memenangkan di setiap turnamennya. Atlet Indonesia pun tentunya masing-masing telah mendapatkan hadiah tersebut dengan nilai yang berbeda. Marcus Fernaldi Gideon dan Kevin Sanjaya Sukamuljo menjadi pasangan ganda putra yang kaya mendadak usai menyabet beberapa gelar juara.

Baca Juga: Raih Juara di BWF World Tour Finals 2021, Popor Sapsiree: Call Me Miss Jungkir Balik

Terakhir, Marcus Fernaldi Gideon dan Kevin Sanjaya Sukamuljo mendapatkan gelar runner up pada turnamen BWF World Tour Finals 2021 usai ditaklukkan ganda putra wakil Jepang.

Takuro Hoki dan Yugo Kobayashi berhasil menduduki podium tertinggi usai menaklukkan Marcus Fernaldi Gideon dan Kevin Sanjaya Sukamuljo dalam tiga gim dengan skor 16-21, 21-13, dan 17-21.

Pada gim pertama, Marcus-Kevin sempat menjaga pertahanan mereka atas serangan dari wakil Jepang tersebut. Namun Takuro Hoki dan Yugo Kobayashi tampaknya bermain lebih baik dibandingkan pada babak final Indonesia Masters 2021 kemarin hingga gim pertama dimenangkan oleh mereka dengan skor 21-16.

Baca Juga: Lee-Wang Sindir Kemenangan The Minions, Marcus-Kevin Buka Suara, Begini Kata Lee Chong Wei hingga BWF

Pada gim kedua, Marcus-Kevin tampak terus menjaga asa juara usai dikalahkan pada gim pertama. Keduanya sempat saling balas menyerang. Namun Marcus-Kevin lebih baik dan unggul di gim kedua atas Takuro-Kobayashi hingga skor berakhir di angka 13-21.

Halaman:

Editor: Nahrul Muhilmi

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x