Babak 16 Besar Liga Champions, Liverpool Harus Hati Hati, Inter Punya Strategi Mematikan, ini Penjelasannya

- 15 Desember 2021, 11:49 WIB
Intermilan
Intermilan /Twitter Intermilan/

HALOYOUTH - Mantan pelatih Intermilan yang kini menjadi Pelatih Watford, Claudio Ranieri memuji Jurgen Klopp, yang mampu membawa Liverpool tampil fantastis musim ini di Liga Champions dan Liga Inggris, tetapi meski begitu ia menegaskan di babak 16 besar Inter bisa mengalahkan Liverpool.

Seperti diketahui sebelumnya, sebelum kocok ulang babak 16 besar, Inter berhadapan dengan Ajax Amsterdam di undian pertama, tetapi saat kocok ulang, Nerazzurri langsung berhadapan dengan The Reds dibabak 16 besar Liga Champions.

Melansir La Gazzetta dello Sport Menurut Ranieri Ini akan menjadi pertandingan yang bagus dan hasilnya tidak jelas, saaat memberikan keterangannya.

“Liverpool sangat kuat, tetapi, ditangan Inzaghi, Inter tak bisa diremehkan. Dia mewarisi tim pemenang dari [Antonio] Conte, ditangannya Inter melaju sangat cepat sekarang.” Ungkapnya.

Baca Juga: Fantastis! Ini Bocoran Harga Transfer Sbastien Haller Usai Moncer Di Liga Champions 2021-2022

Lantas apa kemudian yang dimiliki mereka untuk mengalahkan The Reds?

“Liverpool dan Manchester City adalah tim terbaik di Inggris bahkan jika Chelsea berada di level yang sama”, lanjut Ranieri.

“Pertama-tama, mereka harus menghadapi kedua pertandingan dengan tekad dan tanpa rasa rendah diri. Jangan pernah menganggap remeh apapun dalam sepak bola”, paparnya.

“Kedua, mereka harus membatasi kesalahan. Kesalahan bisa menjadi sangat penting di Liga Champions, terutama melawan klub besar. Ada saat-saat di lapangan ketika Anda memiliki perasaan positif atau negatif, jadi Anda harus mendengarkannya dan bertindak sesuai dengan itu” lanjutnya menerangkan.

Halaman:

Editor: Adi Riyadi

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x