Sedih, Sangat Rindu Keluarga, Coach Herry IP Lakukan Hal Ini

- 16 Desember 2021, 21:20 WIB
Herry Iman Pierngadi
Herry Iman Pierngadi /Instagram @herry.ip/

HALOYOUTH - Pelatih ganda putra bulutangkis Indonesia memberikan sebuah kode yang memiliki makna kerinduan terhadap keluarganya.

Pecinta bulutangkis tanah air pasti tidak asing dengan sosok pelatih bernama Herry Iman Pierngadi, atau lebih dikenal dengan Herry IP.

Pelatih berusia 59 tahun ini merupakan pelatih bulutangkis spesialis ganda putra dipelatnas PBSI Cipayung.

Melalui tangan dinginnya banyak terlahir ganda putra yang mampu mengharumkan nama Indonesia dikancah internasional.

Baca Juga: Mengejutkan! Gronya Somerville Akui Mirip Seperti Kembaran dengan Sahabat Greysia Polii, Siapa?

Herry IP mengalami dua fase melatih ganda putra diantaranya periode 1993 sampai dengan 2008.

Pada periode ini lahir lah nama-nama besar yakni Chandra Wijaya / Tony Gunawan (1999 Semua juara Inggris dan 2000 juara Olimpiade), kemudian Chandra Wijaya / Sigit Budiarto (2003 All England & 1997 World Champions), dan Flandy Limpele / Eng Hian (peraih medali perunggu Olimpiade 2004).

Kemudian di fase selanjutnya terjadi pada tahun 2011 hingga saat ini. Lahir lah nama besar diantaranya Hendra Setiawan dan Mohammad Ahsan yang sukses mempersembahkan gelar All England Open pada tahun 2014 dan 2019, mereka juga meraih medali emas di Asian Games.

Baca Juga: Mengejutkan! Pebulutangkis Ternyata Pernah Jadi Tukang Setrika Baju Liliyana Natsir dan Vita Marissa

Halaman:

Editor: Rifqiyudin

Sumber: Beragam Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah