Terkuak! Goh Jin Wei Ungkap Alasannya Ogah Balik ke Pelatnas Malaysia Usai Diminta Kembali, Ini Katanya Tegas

- 5 Januari 2022, 12:31 WIB
Goh Jin Wei
Goh Jin Wei /Instagram.com/jinweigoh/Screenshot

HALOYOUTH - Kabar keluarnya mantan pebulutangkis dari sektor tunggal putri nomor satu Malaysia, Goh Jin Wei, dari pelatnas telah terang. Pasalnya, meski Goh Jin Wei ditawari kembali masuk ke Asosiasi Bulutangkis Malaysia (BAM), dirinya ogah menerima tawaran tersebut dan memilih akan menjadi pemain profesional.

Sebelumnya Goh Jin Wei digadang-gadang akan diorbitkan BAM menjadi pemain yang akan mengisi panggung internasional. Berbekal dua titel juara dunia junior, pemain berusia 21 tahun itu diprediksi BAM bakal menjadi pemain top dunia kedepannya.

Sayangnya, kapasitas Goh Jin Wei tidak selaras dengan ekspektasi BAM dan memilih untuk pensiun di usianya yang relatif masih sangat muda.

Baca Juga: 4 Pebulutangkis Papan Atas Akan Menikah di Tahun 2022, Berikut Daftar Lengkap dan Kisah Cintanya, Bikin Haru

Yang pada akhirnya memperparah keadaan sang juara junior adalah karena Goh Jin Wei lebih sering berhadapan dengan cedera yang menyerangnya secara bertubi-tubi belakangan ini.

Hingga akhirnya, pebulutangkis kebanggaan Negeri Jiran ini pun pada akhirnya membuat keputusan mengejutkan, yakni mundur dari BAM pada September tahun lalu.

Tentu saja kabar mundurnya peraih medali emas SEA Games 2017 itu sangat menampar Malaysia dan sangat merasa kehilangan. Goh Jin Wei memilih untuk gantung raket dalam usia sangat muda yakni 21 tahun.

Baca Juga: Bocor! Polemik Bonus Piala Thomas Disorot Media China: Protes Jonatan dkk Dinilai Negarif, Para Atlet Ngamuk?

Belakangan, pebulutangkis junior memberikan alasan mengenai mundurnya dia dari BAM. Pasalnya, meski di gadang-gadang BAM untuk menjadi atlet papan atas, namun kepasitasnya tidak cukup meyakinkan lantaran cederanya di bagian perut makin akut.

Halaman:

Editor: Nahrul Muhilmi

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x