Fakta Mengejutkan Tunggal Putra India di Tur Eropa, Sukses Singkirkan Indonesia?

- 4 April 2022, 15:56 WIB
Fakta Mengejutkan Tunggal Putra India di Tur Eropa, Sukses Singkirkan Indonesia?
Fakta Mengejutkan Tunggal Putra India di Tur Eropa, Sukses Singkirkan Indonesia? //Tangkap layar akun Instagram / @senlakshya //

HALOYOUTH - Turnamen Orleans Master 2022 menjadi penutup rangkaian tur BWF di Eropa, beberapa fakta mengejutkan pun terjadi salah satunya pada tunggal putra India.

Tunggal putra India sukses menjajaki partai puncak di empat turnamen Eropa secara beruntun, yang di antaranya mampu menyingkirkan pemain andalan Indonesia.

Diketahui, pada gelaran tur Eropa 2022 yang dimulai di ajang German Open, kemudian dilanjutkan All England, Swiss Open, dan yang terakhir Orleans Master.

Tunggal putra India yang pertama menjajaki babak final adalah Lakhsya Sen di turnamen German Open 2022.

Baca Juga: Christian Adinata The Next Liem Swie King, Jonatan Christie: Edan....

Dalam perjalanannya menuju laga puncak, Lakhsya menundukan perlawanan Anthony Sinisuka Ginting di babak 16 besar dengan skor telak 21-7, 21-9.

Meskipun pada akhirnya, di partai final ia harus puas sebagai runner up usai dikalahkan wakil dari Thailand Kunlavut Vitidsarn.

Tur Eropa terus berlanjut di Maret kemarin, ajang All England Open 2022 juga ditempati tunggal putra India di partai final.

Lakhsya Sen kembali berhasil melangkah ke final All England 2022, namun ia harus kembali menjadi runner up setelah dikalahkan Viktor Axelsen di final.

Halaman:

Editor: Muhammad Jejen

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah