Sadis! Vito Tuntaskan Dendam Anthony Ginting, Lawan Hanya Diberi Skor Afrika di 16 Besar Korea Open 2022

- 7 April 2022, 12:15 WIB
shesar hiren rhustavito / @badminton.ina/ Intagram
shesar hiren rhustavito / @badminton.ina/ Intagram /

HALOYOUTH – Pebulutangkis tunggal putra Shesar Hiren Rhustavito tidak disangka membuat kejutan di babak 16 besar Korea Open 2022.

Shesar Hiren Rhustavito melangkah ke babak perempat final Korea Open 2022 usai mengalahkan penakluk Anthony Ginting asal India Laksya Sen yang merupakan unggulan 6 dalam turnamen ini.

Vito mengalahkan wakil India dua set langsung dengan skor 22-20 dan 21-9.

Sebelumnya, pada babak 32 besar  Shesar Hiren Rhustavito melawan wakil Thailand, Sitthikom Thammasin.

Baca Juga: Mantan Juara Dunia Telah Kembali! Tak Tanggung-Tanggung Langsung Pasang Target di Kejuaraan Ini

Tampil di Palma Indoor Stadium, Suncheon, Korea Selatan, Vito mampu memenangi pertandingan lewat rubber game dengan skor 21-18, 14-21, 21-9. Vito mengatasi perlawanan Sitthikom dalam waktu 64 menit.

Game pertama, permainan antara keduanya berimbang, saling kejar mengejar poin pun terjadi pada. Sehingga pertandingan dipaksa dengan Deuce.

Keberuntungan berpihak pada Vito karena mampu merebut poin kritis di game pertama dengan skor 22-20.

Memasuki game kedua, Shesar Hiren Rhustavito seperti  mendapat kekuatan dari langit. Laksya Sen dibuat melongo atas permainan Vito yang tidak biasa itu.

Baca Juga: Ada-ada saja! Fajar Alfian Tulis Kangen Kolak Pisang, Warganet Malah Nyalahin Google!

Lakhsya Sen dibuat pontang-panting mengimbangi serangan demi serangan yang dilancarkan Vito secara bertubi-tubi. Hingga akhirnya, Laksya Sen pada game kedua menyerah dan hanya diberi skor Afrika 21-9.

Meski  menang skor Afrika di babak kedua, skor ini sebagai balasan kekalahan Ginting atas Lakhsya Sen di German Open 2022.

Mengingat, langkah Anthony Sinisuka Ginting harus terhenti di babak 16 besar di turnamen German Open 2022.

Pemain ranking lima dunia itu dibuat tak berkutik oleh pebulutangkis 20 tahun asal India Laksya Sen.

Baca Juga: Fantastic Beasts The Secrets of Dumbledore Tayang 13 April, Para Pemeran Ajak Warga Indonesia ke Bioskop

Anthony Sinisuka Ginting takluk dalam laga yang berlangsung di Lapangan 1 Westenergie Sporthalle, Muelheim an der Ruhr, Jerman.

Pada laga tersebut, Anthony Ginting kalah dua game langsung dengan skor 7-21 dan 9-21.

Kemenangan Shesar Hiren sempat diragukan publik karena pada turnamen terakhir performanya sempat menurun.

Pada hari pertama babak penyisihan German Open 2022, Shesar Hiren Rhustavito yang bertanding sebagai wakil Merah Putih harus takluk dari wakil Hongkong, Lee Cheuk Yiu, dalam drama tiga gim yang berjalan.

Baca Juga: Sinopsis Street Kings, Aksi Keanu Reeves Bongkar Sisi Gelap Polisi di Bioskop Trans TV

Peluang menang sempat terbuka bagi Shesar pada gim penentuan. Namun, Lee yang mendominasi setelah jeda interval sukses merebut keunggulan.

Keunggulan Lee lalu bisa dipertahankan hingga akhirnya Vito kalah dengan skor 16-21, 21-14, 18-21.

Semoga Vito Konsisten dan bisa memenangi gelar Korea Open 2022.

Editor: Muhammad Jejen


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah