Timnas Sepak Bola Indonesia Menang 4-1 Atas Timor Leste Pada Sea Games 2021

- 11 Mei 2022, 08:08 WIB
Witan Sulaeman / Instagram / @pssi
Witan Sulaeman / Instagram / @pssi /

Pada babak kedua, STY memasukan Asnawi untuk menggantikan Rio Fahmi dan Sadil Ramdani menggantikan Egy MV.

Menit ke-52, Witan Sulaeman berhasil menyambut lemparan bola cantik dari Dewangga yang berhasil dikonversi menjadi gol, Indonesia unggul 2-0.

Menit ke-58, Abimanyu melakukan sepakan sudut terukur yang langsung disambut oleh Fachruddin dan dapat dikonversikan menjadi gol, 3-0 untuk Indonesia.

Baca Juga: Timnas U23 Indonesia Protes Lapangan yang Buruk dan Tak Sesuai Standar, Pihak SEA Games 2021 Jawab Begini

Menit ke-69, Timor Leste melakukan perlawanan lewat serangan balik cepat yang berhasil meraih gol lewat sepakan Mouzinho. Skor berubah menjadi 3-1.

Menit ke-77, Indonesia menambah pundi golnya lewat skema serangan balik juga lewat umpan Sadil yang diterima langsung oleh Witan. Witan yang memiliki tendangan yang keras berhasil mencetak gol. Indonesia semakin unggul 4-1.

Sampai menit akhir, tak ada gol tercipta dan skor akhir 4-1 menjadi kemenangan untuk Indonesia.

Hasil ini menambah modal semangat anak asuh STY kala nanti akan bentrok dengan Filipina pada 13 Mei 2022.***

Halaman:

Editor: Nahrul Muhilmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x