SEA Games 2021: Nguyen Thuy Linh Kalahkan Gregoria Hingga Menabrak Wasit, Netizen:Terimakasih Banyak Jorji!

- 17 Mei 2022, 19:12 WIB
Momen Gregoria Mariska Tunjung saat sempat menabrak wasit disisi lapangan
Momen Gregoria Mariska Tunjung saat sempat menabrak wasit disisi lapangan /Tangkapan layar/Live Streaming

HALOYOUTH – Tunggal Putri Indonesia , Gregoria Mariska Tunjung tidak bisa menyumbang poin bagi tim beregu putri Indonesia di semifinal SEA Games Vietnam 2021.

Gregoria yang diunggulkan pada pertandingan tersebut harus mengakui keunggulan pemain Vietnam, Nguyen Thuy Linh melalui rubber game dengan skor 21-14, 17-21 dan 16-21. Game pertama, Gregoria berhasil tampil meyakinkan dengan terus memimpin perolehan angka.

Pemain kelahiran Wonogiri, Jawa Tengah ini akhirnya sukses menuntaskan kemenangan dengan skor 21-14. Game kedua, kedua pemain saling merebiy poin dengan permainan bola bola lop panjang.

Sayang Gregoria tidak bisa menahan laju Nguyen Thuy Linh. Game kedua, Gregoria tidak bisa menerima pilihan lain selain menyerahkan game kedua untuk wakil tuan rumah, Vietnam.

Baca Juga: SEA Games 2021: Dominasi Rivan Nurmulki Cs di Grup A, Babat Habis Timnas Voli Malaysia 3 Set Sekaligus

Di game ketiga, pebulutangkis terbaik Indonesia saat ini diharapkan bisa memenangi pertarungan untuk bisa menyumbang 1 poin untuk Indonesia.

Namun sayang, seperti tidak mendapatkan angin. Bahkan, ada kejadian unik saat Gregoria sempat menabrak wasit yang berada disisi kanan lapangan Gregoria.

Kejadian itu bermula saat Jorji panggilan akrab Gregoria tidak bisa mengejar bola yang diarah ke sisi kanan net oleh Nguyen Thuy Linh. Tubuh Jorji seakan berat sehingga kaki yang menopang dirinya tidak bisa menahan secara baik yang membuatnya nyaris tersungkur dan sempat menabrak wasit yang berada disisi kanan lapangan.

“Di game pertama lawan seperti belum tahu pola permainan saya. Dia masih membaca dan meraba-raba di lapangan. Sementara saya bermain lebih lepas dan bisa main dengan pola apa saja,” kata Gregoria seperti dikutip Haloyouth.com dari pbdjarum.org pada Selasa, 17 Mei 2022.

Halaman:

Editor: Muhammad Jejen

Sumber: pbdjarum.org badmintalk_com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x