Hasil SEA Games: Makin Terpuruk, Usai Gagal di Thomas Cup, Tim Beregu Bulutangkis Indonesia Gagal Tembus Final

- 17 Mei 2022, 20:16 WIB
Christian Adinata
Christian Adinata /Instagram/@christianadinata16/

HALOYOUTH - Hasil minor kembali di raih tim beregu bulutangkis putra Indonesia diajang cabang olahraga SEA Games 2021, Tim Beregu Bulutangkis Indonesia Gagal Tembus Final usai dikalahkan Thaialnd di babak semifinal.

Seakan makin terpuruk, tim beregu putra Indonesia kembali gagal meraih medali emas SEA Games 2021 di Vietnam usai sebelumnya gagal menjadi juara diajang Thomas Cup 2022.

Bermain di Bac Giang Gymnasium, Vietnam pada 17 mei 2022, tim beregu putra bulutangkis Indonesia harus merelakan medali emas karena dikalahkan Thailand dibabak semifinal.

Baca Juga: Sempat Terpuruk, Apri/Siti Gacor, Putri KW Balik Keadaan, Tim Putri Indonesia Tembus Final SEA Games 2021

Tim beregu putra Indonesia dikalahkan Thailand dengan skor ketat 3-2, dengan hasil ini Thailand akan menghadapi Malaysia dalam perburuan medali emas dipartai final cabang olahraga bulutangkis beregu SEA Games 2021.

Jalannya Pertandingan Indonesia vs Thailand

Dibabak pertama Indonesia vs Thailand, diposisi MS1 Indonesia menurunkan Chico Aura Dwi Wardoyo melawan tunggal putra Thailand Kunlavut VITIDSARN.

Chico kalah dari Kunlavut VITIDSARN dengan skor 14-21 14-21. Dipertandingan kedua, Indonesia menurunkan ganda putra Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob RAMBITAN melawan wakil Thailand Chaloempon CHAROENKITAMORN/Nanthakarn YORDPHAISONG.

Baca Juga: Hasil Pertandingan Tim Putri Cabor Bulutangkis SEA Games 2021 Vietnam vs Malaysia dan Singapura vs Philipina

Pramudya/Yeremia berniat menyamakan kedudukan saat melawan CHAROENKITAMORN/Nanthakarn YORDPHAISONG, terlibat dalam pertandingan rubber game Pramudya/Yeremia sukses menyamakan poin dengan skor 21-16 12-21 21-16.

Bermain imbang, baik Indonesia maupun Thailand mencoba kembali mencuri poin dari lawan masing-masing, namun sayang di pertandingan ketiga antara Christian ADINATA vs Sitthikom THAMMASIN, Indonesia gagal menambah poin.

Thailand kembali unggul 1 poin usai Christian ADINATA dikalahkan Sitthikom THAMMASIN dengan skor 11-21 12-2, Thailand kembali memimpin perolehan poin mejadi 2-1.

Baca Juga: Bikin Kaget, Tanpa Kehilangan Poin, Penerus Taufik Hidayat dan Jojo ini Bawa Indonesia Juara di Prancis

Sadar bakal gagal melaju ke partai final jika kalah dipertandingan keempat, via Leo Rolly CARNANDO/Daniel MARTHIN, Indonesia kembali menyamakan kedudukan.

Leo Rolly CARNANDO/Daniel MARTHIN menang atas ganda putra Thailand Peeratchai SUKPHUN/Pakkapon TEERARATSAKUL
dengan straight game, Leo/Daniel menang dengan skor 21-8 21-13.

Kembali bermain imbang dengan poin 2-2, lolosnya Indonesia dan Thailand ditentukan pertandingan penentuan antara Bobby Setiabudi vs Panitchaphon TEERARATSAKUL.

Baca Juga: SEA Games 2021: Nguyen Thuy Linh Kalahkan Gregoria Hingga Menabrak Wasit, Netizen:Terimakasih Banyak Jorji!

Panitchaphon TEERARATSAKUL sukses mengubur mimpi Indonesia meraih emas di ajang SEA Games 2021 usai mengalahkan Bobby dipartai penentuan.

Bobby Setiabudi kalah straight game dari Panitchaphon TEERARATSAKUL dengan skor 18-21 19-21, dengan hasil ini Thailand berhak melaju kepartai final dengan skor akhir 3-2 atas Indonesia.***

Editor: Muhammad Jejen

Sumber: tournamensoftware.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x