Profil Rexy Mainaky, Pelatih Ganda Malaysia yang Memeluk Pemain Bulutangkis Indonesia Saat Cedera di Lapangan

- 30 Juni 2022, 22:51 WIB
Profil Rexy Mainaky: Pelatih Ganda Malaysia yang Memeluk Pemain Bulutangkis Indonesia Saat Cedera
Profil Rexy Mainaky: Pelatih Ganda Malaysia yang Memeluk Pemain Bulutangkis Indonesia Saat Cedera /The_malaysia_post/instagram/

HALOYOUTH - Nama Rexy Mainaky sudah tidak terdengar asing bagi para penggemar bulutangkis di Indonesia. Beragam prestasi pernah ia dapatkan di awal tahun 90-an.

Pria yang lebih akrab dipanggil ‘Eky’ ini memiliki nama lengkap Rexy Ronald Mainaky, lahir di Ternate, 9 Maret 1968.

Prestasi nya pun tidak main-main, salah satunya adalah saat ia merebut medali emas di Olimpiade Atlanta pada tahun 1996 bersama Ricky Subagja, sebagaimana dilansir Haloyouth.com dari berbagai sumber pada Kamis, 30 Juni 2022.

Pada 17 juni 2022 lalu tim ganda putra Indonesia, Yeremia/Pramudya harus menelan kekalahan dari wakil Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik di babak perempat final dalam ajang Indonesia Open 2022 di Istora Senayan, Jakarta.

Baca Juga: Taklukkan Juara Indonesia Open 2022, Apri-Fadia Ditunggu Ganda Putri 1 Dunia di 8 Besar Malaysia Open 2022

Namun ada momen haru dimana pemain bulutangkis Indonesia Yeremia Rambitan mengalami cedera dan harus ditarik keluar untuk mendapatkan perawatan.

Rexy Mainaky yang merupakan pelatih ganda putra Malaysia langsung menghampiri Yeremia yang terbaring kesakitan dan memeluk atlet berusia 22 tahun tersebut. Ia pun terlihat menahan tangis sembari memeluk Yeremia.

Legenda ganda putra Indonesia itu memang telah memberikan banyak medali untuk Indonesia selama karir bulutangkis nya. Tercatat ia telah meraih 7 emas dan 1 perunggu ganda putra, dan 5 emas dan 1 perak untuk tim.

Setelah pensiun, lantas ia menjadi pelatih bulutangkis Malaysia dan pernah membawahi mantan ganda terbaik dunia Koo Kien Keat dan Tan Boon Heong.*

Editor: Muhammad Jejen

Sumber: Berbagi Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x