Sensasi Eksklusif di Pantai Watubela! Surga Tersembunyi di Pulau Sumba NTT, Serasa Milik Sendiri

- 23 Mei 2024, 13:40 WIB
Ilustrasi/ Pantai Watu Bella, Sumba
Ilustrasi/ Pantai Watu Bella, Sumba /Pixabay///

HALOYOUTH.COM - Pulau Sumba memiliki surga pantai yang indah dan eksotis, seperti Pantai Walakiri, Pantai Mbawana, dan Pantai Nihiwatu yang populer.

Selain ketiga pantai tersebut, pengunjung tidak boleh melewatkan pesona Pantai Watubela yang terletak di Desa Patiala Bawa, Kecamatan Lamboya, Kabupaten Sumba Barat, Nusa Tenggara Timur. Untuk mencapai Pantai Watubela, pengunjung dapat menempuh perjalanan sekitar satu jam dari Waikabubak, ibu kota Sumba Barat, menggunakan kendaraan yang disewa, baik motor maupun mobil.

Pantai Watubela memiliki pesona yang unik dibanding pantai lainnya di Pulau Sumba. Garis pantainya tidak terlalu panjang, mirip sebuah teluk kecil karena terletak di antara Pantai Kerewei dan Pantai Marosi. Pantai Watubela dijuluki sebagai pantai terindah di Pulau Sumba. Keindahan pantai ini terwujud dalam tebing batu putih yang mempesona dan pasir putih yang meliputi sepanjang pantai.

Panorama alam Pantai Watubela sangat eksotis dengan kombinasi tebing batu yang melengkung, padang rumput di sepanjang pantai, pasir putih, dan gradasi air laut berwarna hijau tosca yang menyejukkan mata. Wisata Pantai Watubela memberikan pengalaman seperti memiliki pantai pribadi, jauh dari keramaian dan lalu lintas kendaraan. Tempat ini memberikan kedamaian sambil menikmati keindahan alamnya.

Baca Juga: Rio by The Beach, Destinasi Wisata Baru di Lampung Paling Indah untuk Pecinta Pantai

Mendengar deburan ombak, melihat gulungan ombak di pantai, buih ombak di atas pasir putih, laut yang jernih, dan matahari terbenam di Pantai Watubela, semuanya menjadi pengalaman yang memukau. Tempat wisata ini sangat cocok untuk berhealing, karena suasana di pantai ini sangat tenang dengan suara deburan ombak yang melankolis.

Kawasan Pantai Watubela juga terjaga kebersihannya dan air lautnya sangat jernih, cocok untuk berenang. Selain itu, tempat ini juga menjadi spot foto yang instagramable di Pulau Sumba.***

Editor: Rifqiyudin

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah