Viral Video Diduga Parodikan ABK, Tri Suaka Jawab Gamblang: Itu Tren Kulbet

27 April 2022, 14:13 WIB
Tri Suaka beri klarifikasi terkait video viral diduga parodikan ABK /instagram.com/xdjtrisuaka/

HALOYOUTH – Usai masalah video yang diduga mengejek gaya bernyanyi Andika Kangen Band, nama Tri Suaka dan Zinidin Zidan kembali viral karena video lainnya.

Beredar luas video mereka di media sosial, di mana Tri Suaka dan Zinidin Zidan disebut-sebut memparodikan anak berkebutuhan khusus (ABK).

Terlihat gaya Tri Suaka dan Zinidin Zidan yang memiringkan bibir serta tangan mereka. Tak ayal, hal itu membuat mereka kembali disudutkan netizen.

Video tersebut menimbulkan kemarahan di benak netizen. Seperti yang disampaikan salah satu netizen lewat akun TikTok @andre_al_djambani.

“Kelar karir lu bro! Attitude yang menentukan karir lu! Harusnya lu kasih semangat ABK, bukan malah lu memperagain gaya lu kayak gitu,” tulis @andre_al_djambani dalam keterangan videonya.

Baca Juga: Usai Viral Parodikan Andika Mahesa Kangen Band, Zinidin Zidan Mengaku Tak Perlu Minta Maaf Meski Dihujat

Lewat unggahan video itu, ia juga tak menyukai apa yang dilakukan oleh keduanya meski video yang viral adalah video lama.

“Mau video lama kek, mau video baru kek, kalau kayak gini kelar karir lu bro,” sambungnya.

Setelah video itu ramai diunggah ulang di berbagai media sosial, Tri Suaka akhirnya buka suara dan memberikan klarifikasinya.

Ia meminta maaf kepada semua orang tua yang memiliki anak berkebutuhan khusus (ABK). Tri Suaka mengaku bahwa ia tidak memiliki niatan untuk melecehkan sesuatu.

Dirinya menyebut bahwa gaya yang ia peragakan dalam video adalah tren Kulbet yang populer di media sosial Instagram dan TikTok.

“Kepada orang tua yang memiliki Anak Berkebutuhan Khusus (ABK). Demi Allah, saya dan Zidan tidak ada niat sama sekali untuk melecehkan atau menghina Anak Berkebutuhan Khusus. Apa yang kami peragakan dalam video yang viral belakangan, adalah gerakan dalam trend KULBET (kul banget) yang populer di Tiktok/IG,” tulisnya lewat akun xdjtrisuaka seperti dikutip Haloyouth.com pada Rabu, 27 April 2022.

Baca Juga: Buntut Viral Video Tri Suaka dan Zinidin Zidan, Andika Kangen Band Layangkan Somasi Tuntut Permintaan Maaf

Ia juga mengatakan bahwa lokasi video itu dibuat bukanlah di rumah sakit, melainkan tempat mereka manggung. Tri Suaka meminta para orang tua untuk mengecek tren Kulbet tersebut.

“Dan lokasinya itu pun bukan di rumah sakit. Itu di lokasi tempat kami event di tempat rehabilitas Jakarta. Gerakan itu pun bukan kami yang menciptakan dan mempopulerkan. Kami membuat video itu saat trend kulbet sedang ramai. Bapak dan Ibu bisa cek trend kulbet di TikTok maupun IG,” terangnya.

Dirinya lagi-lagi mengucapkan permintaan maaf pada publik, terutama orang tua yang memiliki anak berkebutuhan khusus.

“Sekali lagi, kami tidak berniat menghina ABK apalagi melecehkan. Kami pun tidak menyangka bahwa video tersebut bisa disalahartikan dan disebarkan hingga menimbulkan keresahan. Sekali lagi kami mohon maaf atas kehebohan yang terjadi,” pungkasnya.

Baca Juga: Awalnya Tak Mau Minta Maaf, Zinidin Zidan Akhirnya Akui Salah Setelah Disomasi Andika Kangen Band

Video permintaan maaf ini pun mendapatkan respons dari berbagai kalangan, termasuk musisi lainnya. Anji Manji yang juga memiliki anak berkebutuhan khusus mengaku tidak merasa konten yang dibuat Tri Suaka dan Zinidin Zidan menyinggung.

“Aku sebagai orangtua yang memiliki anak dengan kebutuhan khusus tidak merasa kontennya menyinggung, karena aku tahu tren kulbet yang dimaksud. Semoga orang tua ABK lain bisa mengerti yang ini ya Tri. Semoga bisa melewati semua badai ini dengan baik ya kalian,” tulis @duniamanji.

Artis lainnya pun turut memberikan respons positif terhadap video permintaan maaf yang diunggah Tri Suaka itu.

“Biasanya Tri, kalo ada ‘badai’ datang tapi kita bisa ambil pelajarannya, Allah akan menaikkan derajat kita,” tulis Ifan Seventeen @ifanseventeen.

Baca Juga: Alca Octaviani Resmi Berhenti dari Perusahaan Arief Muhammad, Bintang Emon: Terima Kasih Bang Arif.

“Meminta maaf adalah perbuatan mulia, kita salah lalu minta maaf itu hal biasa, meminta maaf ketika tak bersalah itu luar biasa… ingat, 1 masalah sama dengan 1 orang guru… Banyak-banyak istighfar…” tulis Derry Sulaiman @derrysulaiman.

“Ini fitnah yang sudah keterlaluan. Aku yakin kalian yang melek sosial media, pasti tau akan viralnya tren KULBET ini. Please jangan menutup mata bahwa tren itu ada, berita ini mengada-ngada dan dipaksa disambung-sambungkan hingga terjadi kegaduhan,” tulis anggacandraaa.

“Allah sedang menaikkan derajatmu Mas Tri, sabar,” tulis Happy Asmara @happy_asmara77.***

Editor: Nahrul Muhilmi

Sumber: Instagram @xdjtrisuaka

Tags

Terkini

Terpopuler