Keutamaan Orang Tua Mengajarkan Anaknya Al-Fatihah, Ini Penjelasan Ustadz Sopyan Chalida Ruray

8 Januari 2022, 11:50 WIB
Ilustrasi membaca Al Quran. /Pixabay.com/cahiwak

HALOYOUTH – Surat Al-Fatihah menjadi salah satu surat dalam Al-Quran yang memiliki banyak keutamaan dan keistimewaan.

Surat yang dibaca sebanyak 17 kali dalam sehari ketika melaksanakan shalat wajib menjadi surat yang mengandung banyak hikmah yang paling agung.

Surat Al-Fatihah juga merupakan dua per tiga Al-Quran sebagaimana dari Ibnu Abbas, Rasulullah bersabda, “Surat Al-Fatihah sama dengan dua per tiga Al-Quran.”

Allah juga menjawab doa hambanya melalui surat Al-Fatihah karena dalam surat tersebut terdapat dialog antara seorang hamba dengan Tuhannya.

Baca Juga: Begini Cara Buat Gorengan yang Sehat Namun Tetap Enak Menurut dr. Zaidul Akbar

Sehingga, pada saat membaca surat Al-Fatihah dianjurkan untuk membaca secara pelan-pelan.

Dengan beberapa kedudukan penting yang dimiliki orang surat Al-Fatihah, Ustadz Sopyan Chalida Ruray pada akun Instagram @sunnahmate menyarankan agar orang tua mengajarkan surat Al-Fatihah kepada anaknya.

“Sebagian ulama mengatakan jangan sampai orang lain yang mengajarkan Al- Fatihah untuk anakmu. Paling tidak Al-Fatihah kita yang mengajarkan sendiri. Dia shalat setiap hari Masyaa Allah, pahala ngalir terus kepada kita, karena itu hasil usaha kita, kita yang ajarin,” kata Ustadz Sopyan Chalida Ruray.

Ketika orang tua mengajarkan surat Al-Fatihah pada anaknya akan mendapatkan berbagai keutamaan dan keistimewaan yang berlipat, karena manusia tidak akan mendapatkan pahala kecuali hasil usahanya.

Sebagai orang tua telah berusaha melahirkan sang anak, mendidik, mengajari, maka setiap amal kebaikan yang dilakukan sang anak akan mengalir kepada orang tua.

Baca Juga: Inilah 3 Tingkatan Manusia Ketika Diberi Ujian Menurut Ustadzah Oki Setiana Dewi

Karena pada saat manusia meninggal dunia terputuslah segala amalnya kecuali ilmu yang bermanfaat dan anak shaleh yang mendoakannya.

Sebaik-baiknya orang adalah orang yang belajar Al Quran dan mengajarkannya. Dengan membaca Al Quran juga banyak mendatangkan pahala kebaikan.

Karena, ketika membaca satu huruf Al Quran maka baginya satu kebaikan yang akan dibalas dengan sepuluh lipatnya. Dan Al-Fatihah merupakan surat di Al Quran yang selalu dibaca setiap kali melaksanakan shalat.***

Editor: Adi Riyadi

Tags

Terkini

Terpopuler