Bagaimana Jika Meninggalkan Sholat, Apakah Harus Diqodho? Berikut Menurut Ustadz Adi Hidayat

23 Februari 2022, 11:40 WIB
Ustadz Adi Hidayat / Tangkapan layar YouTube Adi Hidayat Official/

HALOYOUTH - Manusia yang beriman tentunya mengetahui bahwa dalam sehari terdapat lima kali sholat fardhu yang wajib didirikan.

Terkadang sholat lima waktu itu terlewatkan atau tertinggal dalam pelaksanaannya, karena beberapa hal yang tertentu.

Padahal sholat lima waktu hukumnya wajib dan tidak boleh di tinggalkan.

Lalu bagaimana jika pernah meninggalkan sholat, apakah harus mengqodhonya?

Ustadz Adi Hidayat menjelaskan jawabannya tentang masalah tersebut.

Dikutip Haloyouth.com dari youtube Adi Hidayat Official. Terdapat dua jenis hukum tentang mengqodho sholat fardhu.

Baca Juga: Bagaimana Cara Menghadapi Rasa Takut Mati, Begini Kata Ustadz Adi Hidayat

Seseorang yang melewatkan sholat dalam jangka waktu yang pendek karena ketiduran, misalnya terlewat beberapa jam atau hari, maka wajib baginya untuk segera melaksanakan sholat saat itu juga ketika dia sudah bangun.

Contohnya, ada seseorang ketiduran dan bangun kesiangan pada pukul 07.00 pagi sehingga terlambat melaksanakan sholat subuh.

Maka ketika bangun pada pukul 07.00 pagi itu, dia harus menyegerakan untuk sholat subuh di waktu bangun tidur tersebut.

Namun dia juga berdosa kepada Allah karena dia tidur dalam keadaan lalai terhadap kewajibannya di waktu sholat.

Baca Juga: Jodoh Manusia Sudah Tertulis di Lauhul Mahfudz, Ini Penjelasan Buya Yahya

"Maka yang seperti ini, terjadi dua pendapat. Kata Imam Asy-Syafi'i, qadha sholat berlaku pada dirinya tapi diberikan keringanan dalam qadhanya," kata ustad Adi Hidayat

"Ambil sebagian waktu yang renggang bagi dia, mungkin setelah sholat Dhuhur, dia sholat lagi dengan meniatkan untuk qadha sholat yang telah berlalu," imbunya.

Jadi prinsipnya bukan persoalan apakah diganti menggunakan fardhunya lagi atau cukup dengan yang sunnah saja.

Namun, bukan seperti itu persoalannya, tetapi sejatinya adalah bagaimana kita membuktikan kepada Allah SWT bahwa kita berubah menjadi yang lebih baik.***

Editor: Adi Riyadi

Sumber: YouTube Adi Hidayat Official

Tags

Terkini

Terpopuler