Jangan Rusak Tubuhmu! dr. Zaidul Akbar: Kembalikan Tubuh Kepada Allah dengan Baik, Bagaimana Caranya?

- 27 Desember 2021, 19:01 WIB
Jangan Rusak Tubuhmu! dr. Zaidul Akbar: Kembalikan Tubuh Kepada Allah dengan Baik, Bagaimana Caranya?
Jangan Rusak Tubuhmu! dr. Zaidul Akbar: Kembalikan Tubuh Kepada Allah dengan Baik, Bagaimana Caranya? /YouTube dr. Zaidul Akbar Official/

Baca Juga: Keputihan Abnormal? Inilah Faktor Penyebab dan Cara untuk Mengatasinya, Menurut dr. Zaidul Akbar

Kita bisa melakukan puasa Senin Kamis, Puasa Daudh, puasa Ayaamul Bidh, puasa Ramadhan atau puasa Syawal. Ragam puasa itulah merupakan detoksifikasi untuk tubuh, begitu menurut penjelasan dr. Zaidul Akbar.

“Jadi kalau mau makan itu, 1/3 untuk makan, 1/3 untuk minum, 1/3 untuk udara kata Nabi Muhammad SAW, tinggal ikuti itu saja ya, maka tambahkan lagi dengan pedoman yang lain, misalkan apa pedomannya? Salah satunya adalah 8+3+B, 8 (puasa senin kamis), 3 (puasa ayyamul bidh), B (berbekam),” kata dr. Zaidul Akbar.

Proses pembersihan tubuh atau detoksifikasi dalam satu bulan yang bisa kamu lakukan adalah dengan mengikuti pola 8 + 3 + B, yaitu:
- 8 adalah Puasa Senin Kamis
- 3 adalah Puasa Ayyamul Bidh
- B adalah berbekam.

Memang tidak mudah untuk mulai merutinkan hal tersebut, banyak godaan yang mungkin sering kita alami, tapi bagaimana agar kita bisa kuat melewati godaan yang ada?

Baca Juga: Pagi Hari Waktu Paling Istimewa? Begini Penjelasannya Menurut dr. Zaidul Akbar

“Azamkan diri kita dulu, dan yang perlu kita perbaiki adalah bagaimana kita meyakinkan diri kita sebagaimana Allah menciptakan kita dalam keadaan sempurna, maka niatkankan lah juga kepada Allah agar bisa mengembalikan tubuh ini kepada Allah dalam keadaan yang sempurna juga,” ucap kata dr. Zaidul Akbar.

Jangan sampai kita mengembalikan jasad ini, jasad yang dititikan ruh oleh Allah kembali dalam keadaan penuh dengan penyakit.***

Halaman:

Editor: Muhammad Jejen

Sumber: YouTube dr. Zaidul Akbar Official


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah