Malam Nuzulul Qur'an dan Amalan yang Dianjurkan

- 17 April 2022, 14:56 WIB
Malam Nuzulul Qur'an dan Amalan yang Dianjurkan
Malam Nuzulul Qur'an dan Amalan yang Dianjurkan /www.pixabay.com/

HALOYOUTH- Malam Nuzulul Quran adalah malam istimewa bagi umat Islam. Nuzulul Quran merupakan proses turunnya ayat Alquran untuk menyempurnakan ajaran Islam sebagai petunjuk dan pedoman bagi umat manusia.

Alquran merupakan mukjizat terbesar Nabi Muhammad SAW yang diturunkan melalui perantara Malaikat Jibril, dari Lauhul Mahfud dilangit ketujuh ke langit dunia atau Baitul Izzah di Gua Hira pada tahun ke-41 dari kelahiran Nabi Muhammad Saw

Pada proses turunnya Al Qur'an, surat yang pertama kali diturunkan kepada Nabi Muhammad Saw adalah surat Al-Alaq ayat 1-5.

Turunnya Al Qur'an dilakukan secra berangsur-angsur selama 22 tahun 2 bulan 22 hari.

Baca Juga: Sederhana Tapi Penuh Makna, Inilah 3 Amalan yang Disukai Allah SWT, Jarang Diketahui Banyak Orang

Turunnya Alquran yang disampaikan kepada Rasulullah Saw, tertulis dalam Surat Al Baqarah Ayat 185. Allah SWT berfirman:

شَهۡرُ رَمَضَانَ الَّذِىۡٓ اُنۡزِلَ فِيۡهِ الۡقُرۡاٰنُ هُدًى لِّلنَّاسِ وَ بَيِّنٰتٍ مِّنَ الۡهُدٰى وَالۡفُرۡقَانِۚ فَمَنۡ شَهِدَ مِنۡكُمُ الشَّهۡرَ فَلۡيَـصُمۡهُ ؕ وَمَنۡ کَانَ مَرِيۡضًا اَوۡ عَلٰى سَفَرٍ فَعِدَّةٌ مِّنۡ اَيَّامٍ اُخَرَؕ يُرِيۡدُ اللّٰهُ بِکُمُ الۡيُسۡرَ وَلَا يُرِيۡدُ بِکُمُ الۡعُسۡرَ وَلِتُکۡمِلُوا الۡعِدَّةَ وَلِتُکَبِّرُوا اللّٰهَ عَلٰى مَا هَدٰٮكُمۡ وَلَعَلَّکُمۡ تَشۡكُرُوۡنَ

Artinya: "Bulan Ramadan adalah (bulan) yang di dalamnya diturunkan Alquran, sebagai petunjuk bagi manusia dan penjelasan-penjelasan mengenai petunjuk itu dan pembeda (antara yang benar dan yang batil). Karena itu, barangsiapa di antara kamu ada di bulan itu, maka berpuasalah. Dan barang siapa sakit atau dalam perjalanan (dia tidak berpuasa), maka (wajib menggantinya), sebanyak hari yang ditinggalkannya itu, pada hari-hari yang lain. Allah menghendaki kemudahan bagimu, dan tidak menghendaki kesukaran bagimu. Hendaklah kamu mencukupkan bilangannya dan mengagungkan Allah atas petunjuk-Nya yang diberikan kepadamu, agar kamu bersyukur."

Dikutip Haloyouth.com dari berbagai sumber, inilah beberapa amalan yang dianjurkan untuk dilakukan pada saat Malam Nuzulul Quran:

Baca Juga: Amalan Ringan Berpahala Besar saat Ramadhan, Simak Penjelasan Ustadz Hanan Attaki Berikut ini

1. I'tikaf, berdiam diri sambil memperbanyak zikir dan salat malam

2. Istiqomah dan khatam Alquran minimal satu kali

3. Memperbanyak sholat malam seperti sholat tahajud, juga menjadi salah satu amalan malam Nuzulul Quran

4. Perbanyak membaca doa Nuzulul Quran, yaitu:

"Allaahumma nawwir quluubanaa bi tilaawatil qur aan, wa zayyin akhlaa qonaa bijaahil qur'an, wa hassin a’maalanaa bi dzikril qur aan, wa najjinaa minan naari bi karoo matil qur aan, wa adkhilnal jannata bi syafaa’til quraan.”

Baca Juga: 5 Macam Amalan di Bulan Suci Ramadhan yang Bisa Menambah Ladang Pahala

Artinya: "Ya Allah sinari hati kami sebab membaca Alquran, hiasi akhlak kami dengan kemuliaan Alquran, baguskanlah amalan kami karena berzikir lewat Alquran, selamatkanlah kami dari api neraka karena kemuliaan Alquran, masukkanlah kami ke dalam surga dengan syafa’at Alquran.".***

Editor: Muhammad Jejen

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah