Simak! 4 Cara Melindungi Kesehatan Paru-Paru untuk Penderita Asma

1 Juni 2022, 10:10 WIB
Ilustrasi asma /prostooleh/Freepik

HALOYOUTH – Asma adalah penyakit kronis yang menyerang saluran pernapasan. Penyakit ini ditandai dengan sesak akibat peradangan dan penyempitan pada saluran napas.

Asma adalah salah satu masalah paru-paru yang membuat penderitanya kesulitan bernapas akibat peradangan dan penyempitan pada saluran pernapasan.

Dilansir Haloyouth.com dari Healthline pada Rabu, 1 Juni 2022, berikut 4 cara melindungi kesehatan paru-paru untuk penderita asma:

1. Rutin Konsumsi Obat

Sebuah studi yang dilakukan antara 2011 dan 2012 menemukan bahwa hanya 8,3 persen orang yang sepenuhnya mematuhi obat asma mereka.

Baca Juga: Atasi Masalah Paru-paru dan Lambung! Begini Solusi Jitunya Menurut dr. Zaidul Akbar, Dijamin Tokcer

Masalah tersebut disebabkan oleh ketakutan pada efek samping, biaya, hingga lupa. Padahal, patuh obat asma akan menghasilkan kesehatan yang positif, perbaikan dalam pengendalian penyakit, menurunkan angka kematian penderita asma.

2. Olahraga

Olahraga memiliki kesempatan untuk meningkatkan kesehatan paru-paru pada penderita asma, di antaranya meningkatkan kapasitas paru-paru, meningkatkan aliran darah, menurunkan peradangan saluran napas, hingga menjaga sistem kekebalan tubuh.

3. Menjaga Pola Makan Sehat

Diet bisa mempengaruhi kesehatan paru-paru Anda. Karbohidrat menggunakan lebih banyak oksigen dan menghasilkan lebih banyak karbon dioksida yang dapat menyebabkan paru-paru bekerja lebih keras.

Sehingga, Anda bisa mengonsumsi vitamin D untuk meningkatkan kekebalan tubuh dan mengurangi peradangan saluran napas.

Baca Juga: Punya Asma? Inilah 9 Makanan yang Baik Untuk Pernapasan

Konsumsi juga vitamin E yang mengandung tokoferol. Vitamin E dapat membantu mengurangi mengi dan batuk.

4. Mencegah Infeksi Saluran Pernapasan

Infeksi saluran pernapasan dapat memicu serangan asma dan memperburuk gejala. Anda bisa menjauhi tempat-tempat ramai, sering mencuci tangan, sikat gigi minimal dua kali sehari, dan melakukan perawatan diri.

Itulah 4 cara melindungi kesehatan paru-paru untuk penderita asma.***

Editor: Nahrul Muhilmi

Sumber: Healthline

Tags

Terkini

Terpopuler