Makanan untuk Menjaga Kesehatan Mulut: 3 Baik untuk Dimakan dan 3 perlu Dihindari

26 Juli 2020, 00:07 WIB
Ilustrasi makanan. *Pexels /Pexels/

HALOYOUTH – Banyak orang-orang masih bingung cara perawatan mulut dan gigi. Jika Anda mengabaikan perawatan tersebut, akan timbul kerusakan, seperti gigi berlubang, pendarahan gusi, sariawan, bibir kering, dan masalah lainnya.

Baca Juga: Segera Putuskan Hubungan Anda dengan Pasangan Jika Memiliki Ciri-Ciri Ini

Sebenarnya kesehatan pada mulut salah satunya dapat Anda rawat melalui pola makan. Sayangnya, makanan yang enak belum tentu baik untuk kesehatan mulut.

Agar terciptanya mulut sehat, Anda harus makan makanan yang rendah karbohidrat dan gula, tinggi serat, dan nutrisi penting yang dibutuhkan mulut, misalnya kalsium, fosfor, dan magnesium.

Anda harus menghindari makanan yang mengandung gula olahan, makanan, asam, dan sejenisnya.

Dilansir haloyouht.com dari healthline, simak tiga makanan yang meningkatkan kesehatan, dan tiga makanan yang merusak kesehatan mulut.

Makanan baik untuk dimakan:

1. Biji Cokelat

Biji cokelat tentu saja berbeda dengan cokelat olahan yang dijual di supermarket. Biji cokelat tanpa tambahan gula beguna untuk mencegah gigi tidak berlubang dengan memusnahkan bakteri di mulut yang merusak gigi.
Sebuah studi pada 2019, para peneliti menemukan bahwa bilasan biji kakao menghancurkan bakteri yang membuat gigi berlubang. Kakao juga setara dengan obat kumur yang diresepkan dokter.

2. Lemak Ikan

Lemak ikan adalah salah satu komponen penting dari pola diet sehat, karena kaya akan vitamin D. Tapi banyak orang belum mengetahui manffat ikan juga dapat mengurangi risiko kerusakan pada gigi.

Banyak gizi yang dikandung dalam ikan maupun minyak ikan, seperti tinggi akan omega-3. Omega-3 dapat merawat kesehatan gusi dan membantu mencegah penyakit gusi.

Contoh ikan yang tinggi akan kandungan vitamin D dan omega-3 adalah ikan tuna, salmon, dan mackerel.

Baca Juga: Ini Alasan Kenapa Anda Harus Memulai Pagi dengan Jahe

3. Sayuran hijau dan buah jeruk

Sayuran hijau membantu mulut menghasilkan lebih banyak bakteri pengurangan nitrit. Sayuran hijau juga akan membuat gigi Anda lebih bersih dan secara aktif mendukung microbiome oral lebih sehat.

Contoh sayuran yang berguna untuk kesehatan mulut seperti, kangkung, bayam, dan lobak.

Sedangkan buah yang dapat merawat kesehatan mulut adalah jeruk. Alasan jeruk baik untuk mulut karena memiliki kandungan vitamin C yang tinggi.

Jeruk bali mempunyai keunggulan dalam perawatan mulut.

Studi 2005 menemukan setelah dua minggu konsumsi jeruk bali setiap hari (rutin), dapat meningkatkan kadar vitamin C dan mengurangi gusi berdarah.

Makanan yang harus dihindari:

1. Biskuit

Kandungan karbohidrat, asin dalam biskuit dapat merusak mulut. Biskuit juga dapat membuat penumpukan plak pada gigi.

Cobalah dan lindungi gigi Anda dengan biskuit yang hanya terbuat dari biji dan kacang tetapi tidak mengandung gandum.

Baca Juga: 4 Olahraga yang Membantu Tidur Lebih Cepat

2. Soda

Terlepas dari kandungan gula yang tinggi, semua soda mengandung banyak asam.
Kandungan asam pada tingkat ini dapat menyebabkan mulut mengalami peradangan gusi, dan merusak gigi.

3. Buah kering

Karena ada kata “buah” terdengar makanan menyehatkan. Tetapi berbeda, buah kering adalah buah yang telah dicampur berbagai kandungan air, kemudian dikeringkan.

Ini mirip dengan sebuah karamel yang lengket yang memiliki kandungan gula yang tinggi.
Buah utuh jauh lebih bermanfaat bagi kesehatan mulut, karena air murni yang dikandungnya. ***

Editor: Alvin Aditya Saputra

Sumber: healthline

Tags

Terkini

Terpopuler