Penting! Ketahui Adab dan Hukuman Orang yang Tidak Menjaga Lisannya, Inilah Ayat Beserta Hadisnya

- 17 Juni 2021, 20:15 WIB
Ilustrasi menjaga lisan.
Ilustrasi menjaga lisan. /Pixabay/philm1310

HALOYOUTH - Lisan sering kali melontarkan kata-kata yang tidak pantas baik disengaja maupun tidak kepada orang sekitar.

Sebagaimana sabda Rasulullah SAW yang diriwayatkan Bukhari mengatakan bahwa keselamatan manusia tergantung pada kemampuan menjaga lisan.

Lisan diibaratkan pisau yang jika salah menggunakannya maka akan membuat banyak orang terluka.

Baca Juga: Wah, Han So Hee dan Park Seo Joon akan Main Drama Bareng?

Sudah sepatunya sebagai umat muslim mencerminkan perilaku Rasulullah SAW.

Pentingnya menjaga lisan karena tidak sedikit permasalahan timbul akibat lisan yang tidak terkontrol.

Sesungguhnya apa yang manusia ucapakan akan dipertanggungjawabkan di akhirat nanti, dan tidak sedikitpun malaikat lengah. Sebagaimana firman Allah SWT

Baca Juga: Viral Modal Nikah Puluhan Juta Los di Crypto Langsung Ditinggal Calon Istri Hingga Pria Ini 'Gila'

مَا يَلْفِظُ مِنْ قَوْلٍ إِلَّا لَدَيْهِ رَقِيبٌ عَتِيدٌ

Artinya: Tiada satu pun ucapan yang terucap darinya, melainkan didekatnya malaikat yang mengawasi yang selalu hadir. (QS. Qaaf,50: 18)

Berikut ini merupakan sabda Rasulullah SAW tentang adab menjaga lisan yang diriwayatkan oleh hadis:

1. Sabda Rasulullah SAW diriwayatkan Bukhari

سلامة الإنسان في حفظ اللسان

Artinya: keselamatan manusia tergantung kemampuannya menjaga lisan.

Baca Juga: Awas! 'Ngupil' hingga Pamer Dada atau Bokong saat Gunakan WeChat di China Dapat Kena Hukuman

2. Sabda Rasulullah SAW yang diriwayatkan oleh Ahmad

عليك بطول الصمت فإنه مطردة الشيطان وعون لك علي أمردينك

Artinya: Hendaklah engkau banyak diam, karena hal itu dapat menyingkirkan setan dan dapat menolong kamu pada agama-Mu.

Hukuman bagi manusia yang tidak menjaga lisan, adalah sebagai berikut:

Hadis pertama:

إِنَّ الْعَبْدَ لَيَتَكَلَّمُ بِالْكَلِمَةِ، يَنْزِلُ بِهَا فِي النَّارِ أَبْعَدَ مَا بَيْنَ الْمَشْرِقِ وَالْمَغْرِبِ

Artinya: sesungguhnya jika engkau seorang hamba berbicara tanpa dipikirkan terlebih dahulu, maka sesungguhnya dia jatuh kedalam neraka sejauh antara timur dan barat. (HR. Muslim no.2988).

Baca Juga: PUBG Mobile: Gagal Juara, Bigetron Red Aliens Turun Takhta dari Peringkat 2 Dunia

Hadis kedua:

مَنْ يَضْمَنَّ لِي مَابَيْنَ لِحْيَيْهِ وَمَا بَيْنَ رِجْلَيْهِ أَضْمَنْ لَهُ الْجَنَّةَ

Artinya: Barangsiapa dapat memberi jaminan kepadaku untuk menjaga apa yang ada diantara dua janggutnya dan dua kakinya, maka surga adalah jaminannya.

Maksud dari dua janggut di atas adalah mulut, sedangkan dua kaki adalah kemaluannya.

Dua hal di atas sangat penting untuk dijaga, karena apa yang diperbuat oleh seorang hambanya akan dimintai pertanggungjawaban di akhirat kelak.***

Editor: Rifqiyudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x