Menang Dramatis atas Persebaya, Robert Rene Alberts: Pertandingan Malam ini Luar Biasa

- 11 April 2021, 23:38 WIB
Pelatih Persib Bandung Robert Rene Alberts
Pelatih Persib Bandung Robert Rene Alberts /Instagram @robertrenealberts/

 

 

HALOYOUTH.COM- Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts memuji skuad pemain muda yang dimiliki Persebaya Surabaya.

Persib Bandung menghadapi Persebaya Surabaya di babak perempat final Piala Menpora 2021 di Stadion Maguwaharjo, Minggu (11/4) malam.

Persib Bandung berhasil memenangkan pertandingan dengan skor akhir 3-2.

Tiga gol kemenangan Persib di babak pertama masing-masing disumbangkan oleh Erza Walian (1), Wander Luiz (6), dan Nick Kuipers (37), mencatatkan nama didepan skor.

Sementara dua Gol Persebaya dicetak pada paruh kedua.

Kedua pemain Bajul Ijo yang mencetakan gol itu disumbangkan Arif Satria dan M. Syaifuddin pada menit ke-61 dan menit 90+5.

Dengan hasil itu, Maung Bandung sukses melaju ke semifinal Piala Menpora 2021.

Usai pertandingang, Pelatih Robert Rene Alberts memberikan tanggapan atas jelannya permainan kedua tim tersebut.

Robert juga memandang permainan Persebaya sempat merepotkan pertahanan anak asuhnya.

"Babak pertama menjadi miliki Persib dan babak kedua milik Persebaya. Di babak peetama kami bermain mendominasi denga baik dan babak kedua sebaliknya. Pemain tidak melakukan seperti yang seharunya," kata Robert dalam sesi temu wartawan secara virtual seusai laga seperti dilansir HALOYOUTH dari situs resmi Klub, pada Minggu 11 April 2021.

Meski begitu, Robert merasa menikmati pertandingan bahkan berjalan dengan seru.

"Tapi pertandingan malam ini sangat entertaining. Penonton angat suka karena pertandingan malam ini luar biasa,"

Pria 66 tahun itu mengakui, dirinya bersyukur dengan kemenangan 3-2 mengantarkan Persib lolos ke babak semifinal.

"Kemenangan hari ini sangat dibutuhkan," tandasnya. ***

 

Editor: Muhammad Jejen

Sumber: Persib.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah