Bersihkan Rel Kereta Berujung Kematian, 2 Petugas KAI Tewas Tertabrak Kereta di Cisauk Tangerang

- 7 Juni 2021, 11:22 WIB
Ilustrasi kereta api
Ilustrasi kereta api /Pixabay/S. Hermann & F. Richter

HALOYOUTH - Baru-baru ini ramai kejadian yang menimbulkan korban jiwa yaitu dua orang petugas KAI (Kereta Api Indonesia) ketika sedang membersihkan rel kereta.

Korban berinisial P (60) dan N (30) tewas tertabrak kereta api di Stasiun Cisauk, Kabupaten Tangerang pada Sabtu 5 Juni 2021.

Kejadian ini langsung dikonfirmasi oleh Kapolsek (Kepala Polisi Sektor) Cisauk, AKP Fahad Hafidhulhaq yang menjelaskan kronolgi kejadian tersebut.

"Jadi mereka ini merupakan petugas perawatan dan pembersihan rel. Saat itu mereka tengah menyusuri lintasan rel untuk melakukan pengecekan. Namun, tidak sadar ada kereta yang melaju dari arah belakang mereka. Peristiwa itu terjadi pada pukul 08.30 WIB," Ujar Kapolsek Cisauk yang dikutip oleh Haloyouth-Pikiran-Rakyat.com.

Baca Juga: TikTok Digugat 24 Triliun oleh Orang Tua di Belanda Karena Bahayakan Anak dan Privasi

Alhasil karena tertabrak kereta tersebut, korban sampai terseret sampai 2 meter`sampai akhirnya meninggal di tempat.

"Keduanya sempat terseret dan kini jasadnya telah dievakuasi ke RSUD Kabupaten Tangerang," Tutur Kapolsek memberi penjelasan.

Sementara itu tidak ada gangguan terhadap lintasan kereta api dan semuanya beroperasi normal.

"Tidak ada gangguan pada rel kereta tersebut dan kini kami masih terus melakukan penyelidikan lebih lanjut," Tutup Kapolsek.

Halaman:

Editor: Adi Riyadi

Sumber: Berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x